Berikut ini adalah rekomendasi hampers makanan untuk momen Imlek. Yuk simak ada apa saja rekomendasinya!
Perayaan Imlek selalu identik dengan tradisi berbagi. Salah satu cara paling umum untuk menyampaikan doa, harapan, atau rasa hormat kepada keluarga atau orang terdekat adalah dengan mengirimkan hampers atau parcel Imlek.
Ada banyak ide hampers Imlek, salah satunya berkaitan dengan makanan yang memberikan harapan akan keberuntungan dan kemakmuran.
Kalau Anda lagi cari inspirasi hampers atau parcel makanan untuk Imlek yang penuh makna, berikut ini rekomendasinya.
Kue keranjang atau nian gao adalah simbol klasik dalam perayaan Imlek. Teksturnya yang lengket melambangkan hubungan keluarga yang erat, sementara rasanya yang manis dipercaya membawa kehidupan yang lebih baik dan rezeki yang terus meningkat dari tahun ke tahun.
Anda bisa menjadikan kue keranjang sering hampers utama, maupun dipadukan dengan kue lain dan teh premium. Pilih kemasan merah atau emas untuk memperkuat momen Imlek.
Image: Freepik
Meski mooncake lebih identik dengan Festival Musim Gugur, versi Imlek tetap menjadi favorit sebagai isi hampers. Begitu juga dengan kue pia yang kini hadir dengan berbagai varian rasa, mulai dari kacang hijau, cokelat, hingga isian modern lainnya.
Parcel kue pia atau mooncake cocok diberikan untuk keluarga, teman dekat, hingga klien, karena tampilannya yang rapi, elegan, dan mudah dinikmati bersama.
Rekomendasi hampers Imlek makanan selanjutnya adalah kue kering. Aneka kue kering selalu menjadi pelengkap wajib saat Imlek. Mulai dari almond cookies, sesame cookies, hingga nastar.
Hampers kue kering biasanya dikemas dalam toples cantik atau kotak eksklusif. Pilihannya praktis, tapi tetap berkesan untuk dikirim ke orang terdekat.
Parcel cokelat menjadi alternatif hampers Imlek yang tak kalah menarik. Cokelat identik dengan kebahagiaan dan kemewahan, terutama jika dikemas dengan desain bertema Imlek.
Parcel untuk Imlek ini cocok untuk diberikan kepada anak muda, pasangan, maupun rekan kerja yang dijamin disukai.
Image: Freepik (8photo)
Jeruk mandarin merupakan simbol keberuntungan dan kemakmuran dalam budaya Tionghoa. Warna oranye keemasan dan bunyi kata “jeruk” yang menyerupai kata “emas” membuat buah ini hampir selalu hadir dalam perayaan Imlek.
Hampers buah biasanya berisi jeruk mandarin sebagai highlight utama, tapi bisa dilengkapi dengan apel, pir, atau anggur. Cocok untuk orang tua, keluarga besar, maupun sebagai parcel yang formal.
Manisan dan camilan tradisional melambangkan kehidupan yang manis dan penuh kebahagiaan. Isi hampers ini biasanya berupa manisan labu, manisan kelapa, biji teratai, hingga kacang-kacangan khas Imlek.
Ide selanjutnya, ada hampers minuman teh yang juga cocok dikirim saat Imlek. Teh memiliki makna ketenangan, keharmonisan, dan kebersamaan. Hampers minuman dan teh biasanya berisi teh oolong, jasmine, atau teh hitam premium, kadang dipadukan dengan madu atau camilan ringan.
Baca juga: Cara atau Tips Kirim Hampers ke Luar Kota dengan Aman dan Cepat
Untuk keluarga, hampers makanan berat bisa menjadi pilihan yang lebih bermanfaat dan pastinya dimakan. Isinya bisa berupa makanan siap santap seperti ayam bakar, makanan khas oriental seperti Yusheng, hingga produk olahan.
Image: Sumateraekspres
Kue lapis melambangkan rezeki yang berlapis-lapis dan kehidupan yang terus meningkat. Baik kue lapis legit maupun lapis modern, parcel ini selalu memiliki makna mendalam dalam perayaan Imlek.
Dengan tampilan yang cantik dan rasa yang kaya, kue lapis menjadi simbol harapan akan tahun yang lebih makmur. Jenis ini juga bakal disukai oleh semua kalangan.
Hampers aneka jus jadi ide hampers Imlek yang memberikan kesan segar dan sehat. Biasanya berisi jus buah premium dengan warna cerah yang merepresentasikan energi positif dan awal baru di tahun yang baru. Pilihan ini cocok untuk mereka yang peduli gaya hidup sehat atau ingin alternatif hampers selain makanan manis.
Baca juga: 8 Tips Kirim Hampers Imlek Premium agar Terjaga Kualitasnya
Itulah rekomendasi hampers atau parcel makanan untuk Imlek yang penuh makna. Mengirim hampers bukan hanya memperhatikan tampilan dan harga saja, tetapi juga makna yang mau disampaikan. Dibalik hampers yang dikirim, ada sebuah doa baik dan harapan ke orang terdekat.
Untuk memudahkan Anda mengirim parcel Imlek, jangan lupa percayakan dengan layanan kirim instan Lalamove. Lalamove menyediakan fitur Lalabag untuk armada sepeda motor.
Lalabag adalah tas thermal berukuran 42x42x42 cm yang dilapisi dengan alumunium yang menjaga barang dari guncangan, suhu, dan cuaca selama pengiriman. Lalabag bisa Anda pesan gratis saat melakukan orderan pengiriman.
Kirim hampers Imlek ke banyak alamat sekaligus juga lebih efisien berkat fitur Multi-Stop Lalamove. Anda bisa menambah hingga 19 alamat berbeda dalam satu pengiriman sehingga ongkos jadi lebih terjangkau.
Lalamove hadir 24 jam dan bisa diandalkan untuk pengiriman ke luar kota. Jadi, kirim hampers Imlek sampai ke luar kota dijamin 1 hari sampai dengan Lalamove. Kalau hampersnya sudah ada, jangan lupa kirim dengan Lalamove.
Download aplikasinya sekarang!