Blog | Lalamove Indonesia

7 Tempat Wisata Gratis di Medan Buat Ngisi Waktu Luang

Written by Lalamove Indonesia | Nov 21, 2025 1:00:00 AM

Wisata Medan berikut ini gratis Anda kunjungi dan cocok dijadikan sebagai agenda untuk berwisata bareng keluarga. Yuk simak rekomendasinya di sini!

Lagi pengin jalan-jalan santai di Medan tapi malas keluar biaya besar? Tenang saja, kota ini punya banyak tempat gratis yang asyik buat mengisi waktu luang Anda. 

Nggak perlu rencana besar atau tiket mahal. Yuk, simak 7 rekomendasi wisata gratis di Medan yang bisa untuk rehat sejenak dari penatnya aktivitas!

Taman Sri Deli

Lokasi: Jl. Sisingamangaraja, Mesjid, Kec. Medan Kota, Kota Medan, Sumatera Utara 20213

Jam buka: 24 jam

Kalau Anda lagi cari tempat santai di tengah kota Medan, Taman Sri Deli bisa banget jadi pilihan. Lokasinya strategis, persis di antara dua ikon terkenal Medan, yaitu Istana Maimun dan Masjid Raya Al-Mashun. Anda bisa sekalian mampir ke ketiganya dalam satu rute jalan kaki. 

Tamannya luas, rindang, dan punya kolam di bagian tengah yang bikin suasana makin adem. Ada banyak bangku untuk duduk santai sambil menikmati sore. Biasanya, taman ini ramai dikunjungi keluarga, pasangan, atau bahkan orang-orang yang datang sendirian buat healing singkat. 

Di sekitarnya banyak pedagang makanan dengan harga ramah di kantong, jadi Anda bisa ngemil sambil menikmati suasana hijau yang damai. Terkadang taman ini juga jadi lokasi acara seru kayak Ramadhan Fair lho!

Masjid Raya Al Mashun

Lokasi: Jl. Sisingamangaraja No.74c, Mesjid, Kec. Medan Kota, Kota Medan, Sumatera Utara

Jam buka: 04.00 - 00.00 WIB

Masjid Raya Al-Mashun merupakan ikon sejarah kota Medan yang terkenal dengan keindahan arsitekturnya yang memadukan gaya Timur Tengah, India, dan Spanyol. Bangunannya berbentuk segi delapan dengan interior berhias kaca warna-warni yang membuat suasananya tampak megah dan menawan. 

Pengunjung bisa masuk tanpa biaya, tetapi wajib mengenakan pakaian muslim dan berpakaian sopan karena area ini merupakan tempat ibadah. Di pintu masuk tersedia tempat penitipan sandal sehingga wisatawan bisa lebih leluasa berkeliling dan berfoto di area luar masjid yang sangat instagramable. 

Selain itu, di sekitar masjid juga banyak pilihan kuliner lokal dengan harga terjangkau, mulai dari makanan Rp15.000 dan minuman sekitar Rp5.000. Berkunjung ke sini Anda bisa menikmati keindahan arsitektur dan suasana religius yang damai di jantung kota Medan.

Taman Ahmad Yani

Lokasi: Jl. Imam Bonjol, JATI, Kec. Medan Maimun, Kota Medan, Sumatera Utara

Jam buka: 24 jam

Taman kota ini adalah tempat yang sangat lengkap dan nyaman bagi Anda yang ingin berolahraga atau sekadar membawa anak-anak bermain dan bersantai. Meskipun Anda hanya perlu membayar uang parkir seharga Rp3.000 untuk motor, Anda sudah bisa menikmati fasilitas kids corner yang kondisinya masih cukup baik dan beragam alat gym outdoor gratis.

Selain alat olahraga, Taman Ahmad Yani juga menyediakan mushola, trek terapi batu untuk lansia, dan banyak tempat duduk untuk bersantai. Taman ini menjadi semakin ramai saat sore hari, terutama di atas pukul 17.00 WIB, dengan agenda rutin senam setiap hari Minggu.

Baca juga: One Day Trip Medan: Destinasi Wisata Kota Medan dalam Sehari, Cocok Buat Liburan Akhir Pekan

Kampung Warna-warni

Lokasi: Jl. DR. Cipto, Anggrung, Kec. Medan Polonia, Kota Medan, Sumatera Utara 20152

Jam buka: Senin-Sabtu, pukul 09.00-20.00 WIB

Wisata gratis di Medan selanjutnya adalah Kampung Warna-Warni. Kampung Warna-warni resmi dibuka sejak tahun 2017 dan merupakan hasil kreativitas warga setempat yang ingin mempercantik daerahnya. 

Meskipun terletak di dalam gang, Anda akan disambut lingkungan yang bersih, rapi, aman, dan bebas dari kemacetan. Tempat ini menawarkan spot foto selfie menarik yang siap membuat feed media sosial Anda makin kece.

Ada banyak spot unik seperti Taman Edukasi Pangan yang go green. Keramahan warga setempat membuat kunjungan Anda semakin nyaman dan menyenangkan.

Masjid Raya Al Osmani

Lokasi: Jl. KL. Yos Sudarso No.Km. 19 5, RW.Labuhan, Pekan Labuhan, Kec. Medan Labuhan, Kota Medan, Sumatera Utara

Jam buka: 24 jam

Masjid Raya Al-Osmani adalah rumah ibadah Islam tertua di Kota Medan, didirikan pada tahun 1854 oleh Sultan Deli ke-7, Sultan Osmani Perkasa Alam. Ciri khas masjid ini sangat unik dengan perpaduan warna kuning kebanggaan Suku Melayu dan warna hijau yang melambangkan keislaman, membuat Anda ingin berlama-lama mengagumi keindahannya.

Anda bisa menikmati ruangan dalam masjid yang sejuk dan indah, serta halaman luarnya yang luas berkat pemugaran yang dilakukan. Selain beribadah, Anda juga bisa berinteraksi dengan anggota BKM yang ramah dan memanfaatkan fasilitas yang baik, seperti area parkir yang luas dan tempat wudhu yang bersih.

Gedung London Sumatera

Lokasi: Jl. Jend. Ahmad Yani No.2, Kesawan, Kec. Medan Bar., Kota Medan, Sumatera Utara

Jam buka: 24 jam

Kalau Anda suka dengan bangunan bergaya klasik, Gedung London Sumatera atau yang akrab disebut Gedung Lonsum ini wajib banget masuk daftar destinasi Anda di Medan. Gedung Lonsum adalah salah satu landmark bersejarah Medan dengan arsitektur Kolonial klasik bergaya Eropa yang sangat ikonik, apalagi saat malam hari dengan penerangan yang cantik. 

Anda bisa menikmati keindahan fasad gedung tua yang megah ini gratis, menjadikannya spot sempurna untuk berfoto dan merasakan suasana Kota Lama Kesawan. Gedung ini juga memiliki nilai sejarah karena merupakan salah satu perusahaan tertua yang masih beroperasi di Medan.

Baca juga: 6 Kuliner Malam Legendaris di Kota Medan, Rasanya Nggak Ada yang Gagal!

Taman Cadika

Lokasi: Pangkalan Masyhur, Kec. Medan Johor, Kota Medan, Sumatera Utara

Jam buka: 24 jam

Rekomendasi selanjutnya ada Taman Cadika. Taman ini dikenal dengan suasananya yang asri dan rindang berkat deretan pepohonan besar yang meneduhi hampir seluruh area. Kabar baiknya, tempat ini tidak memungut biaya masuk alias gratis, Anda cukup membayar biaya parkir saja.

Di pagi hari, Anda akan menemukan banyak warga yang jogging, bersepeda, atau hanya berjalan santai sambil menikmati udara segar. Area taman yang luas membuatnya nyaman untuk piknik keluarga, bermain bersama anak-anak, atau sekadar duduk santai bersama pasangan. 

Itulah 7 rekomendasi wisata gratis di Medan yang bisa Anda kunjungi tanpa harus keluar biaya. Mulai dari taman kota yang rindang hingga masjid bersejarah yang megah, semuanya cocok untuk mengisi waktu luang di sore hari atau akhir pekan. 

Nikmati suasananya, ambil momen terbaik, dan rasakan sendiri sisi lain Medan yang menenangkan. Jangan lupa selalu menjaga kebersihan serta menghormati tempat yang Anda kunjungi, supaya keindahannya tetap bisa dinikmati siapa pun yang datang setelahnya.

Untuk antar jemput keliling di Kota Medan, layanan Lalamove Ride siap diandalkan. Transportasi online dari Lalamove ini hadir dengan pilihan Motor Ride, Motor XL yang lebih lebar dan nyaman. Sementara untuk perjalanan rombongan, Lalamove Ride hadir dengan pilihan mobil sedan dan MPV berkapasitas hingga 6 penumpang. 

Nikmati perjalanan nyaman, praktis, dan hadir 24 jam. Mau jalan-jalan pagi atau ke wisata kuliner malam legendaris di Medan, semuanya bisa naik Lalamove Ride. 

Download aplikasi Lalamove sekarang dan pilih opsi Ride atau Penumpang di sebelah kanan untuk pakai Lalamove Ride.