Blog | Lalamove Indonesia

Peluang Bisnis Fashion Kantoran yang Siap Hasilkan Jutaan Setiap Bulan!

Written by Lalamove Indonesia | Nov 6, 2025 2:00:00 AM

Ingin mulai bisnis fashion kantoran? Yuk cari tahu tentang peluang bisnis di bidang fashion kantoran dan simak tipsnya di artikel ini!

Kebutuhan akan outfit kerja terus berkembang dan berubah seiring dengan dinamika gaya hidup profesional modern. Kini, pekerja kantoran tak lagi hanya mencari busana formal yang nyaman digunakan untuk mobilitas harian, tapi juga mempertimbangkan beberapa aspek lain seperti estetika desain, fungsionalitas, dan vibes yang diberikan dalam setiap look-nya.

Itulah mengapa, bagi butik kecil dan desainer lokal, tendensi kebutuhan ini membuka peluang keuntungan besar, dengan menghadirkan koleksi yang relevan. Kalau Anda pengusaha fashion yang ingin mencoba masuk ke segmen ini, Anda bisa membaca artikel berikut sebagai referensi.

Bagaimana Peluang Bisnis Fashion Kantoran?

Adapun, beberapa peluang bisnis fashion kantoran yang bisa Anda manfaatkan ialah sebagai berikut.

Pasar yang Stabil dan Loyal

Segmen busana kerja termasuk pasar yang relatif stabil dibanding tren musiman lain. Pasalnya, karyawan kantor, profesional muda, hingga ibu pekerja selalu butuh outfit kerja baru, terutama yang tetap rapi tapi nyaman dipakai seharian. Kecenderungan ini didukung oleh banyaknya perusahaan yang kini lebih fleksibel dalam hal dress code, sehingga permintaan untuk pakaian smart casual dan semi-formal meningkat tajam.

Tak hanya itu, pelanggan di segmen ini cenderung loyal, apalagi kalau sudah cocok dengan potongan, bahan, dan kualitas pakaian di butikmu. Mereka cenderung tidak akan berpaling dengan mudah. Itulah mengapa, bisnis satu ini bisa menjadi sumber pendapatan jangka panjang.

Peluang berdasarkan Desain dan Pembeda

Meski sama-sama menjual pakaian kerja, Anda bisa melakukan kreasi desain untuk menciptakan pembeda antara produkmu dengan produk brand lainnya. Masih banyak peluang yang bisa Anda manfaatkan. Anda bisa mencoba kreasi modest office wear, memadukan elemen tradisional dengan desain modern, membuka jasa jahit custom, dan layanan outfit of the day consultation.

Kalau butikmu bisa menjadi brand untuk busana kerja yang berbeda dari fast fashion pada umumnya tapi tetap mempertahankan nilai profesional, hal itu bisa menjadi nilai jual yang baik.

Nilai Tambah dari Jumlah Produksi yang Kecil

Butik skala kecil bisa memanfaatkan produksi batch kecil untuk menjadi lebih adaptif. Pasalnya, produksi dalam jumlah kecil dapat membantu desain lebih berkembang dari sisi tren atau demand korporat, sehingga Anda tak perlu terkungkung dengan risiko dead stock. Selain itu, produksi dalam batch kecil juga lebih memudahkan dalam sesi kontrol kualitas sekaligus memastikan produksi dan penjualan lebih efektif.

Tren ke Depan

Salah satu elemen yang bisa mendukungmu memaksimalkan peluang bisnis fashion kantor adalah tren ke depan. Beberapa di antaranya memberi kecenderungan positif yang bisa mendorong potensi penghasilan di masa mendatang, seperti tren kecintaan masyarakat terhadap produk fashion lokal yang bisa menjadi daya tarik dan dominasi smart casual fashion di kalangan pekerja dan masyarakat urban.

Baca juga: Peluang Usaha Konveksi Kaos Jersey di Surabaya, dari Kebutuhan Komunitas hingga Pencari Jersey Vintage

Bagaimana Peluang Bisnis Fashion Kantoran?

Meski peluangnya sudah tergambar dengan jelas, Anda tetap membutuhkan langkah-langkah yang tepat untuk bisa memaksimalkannya dengan baik. Beberapa cara yang bisa Anda lakukan adalah sebagai berikut.

Fokus pada Koleksi yang Fleksibel dan Relevan

Cobalah untuk fokus merancang koleksi yang bisa dikenakan di berbagai situasi dan kebutuhan, mulai dari meeting formal hingga hangout setelah jam kerja. Langkah ini akan sangat tepat karena membuat pelanggan agar mereka lebih mudah mix & match, sehingga nilai beli per item pun meningkat tanpa Anda perlu memperbanyak varian.

Bangun Citra Brand yang Kuat

Citra brand yang positif sangat berpengaruh pada pendapatanmu. Untuk membangun citra ini, Anda bisa menunjukkan keunikan butikmu lewat storytelling yang konsisten melalui desain yang modern dan unik, konten yang informatif, dan layanan yang lebih personal. Selain itu, gunakan juga platform digital untuk menampilkan berbagai proses pembuatan koleksi fashion-mu, untuk menciptakan kesan yang lebih profesional dan andal.

Percayakan Kebutuhan Logistik pada Layanan Gesit Lalamove

Keperluan logistik merupakan salah satu yang paling sering dikesampingkan dalam menjalankan small fashion business karena dianggap belum terlalu penting. Padahal, pelaksanaan sistem logistik yang baik harus mulai dilakukan sejak awal agar bisnismu bisa menjadi lebih profesional di masa mendatang.

Untuk itu, Anda wajib mempercayakan kebutuhan ini pada layanan logistik yang andal dan terpercaya seperti Lalamove. Kenapa? Yuk, simak beberapa poin berikut.

  • Profesionalisme yang sudah terbukti eksis selama lebih dari satu dekade dan dipercaya oleh ribuan mitra bisnis dan klien personal.

  • Driver berpengalaman yang memahami betul kecenderungan armada, pilihan rute, dan cara memanajemen berbagai jenis barang selama pengiriman.

  • Berbagai jenis armada yang siap mengantar pesananmu sesuai kapasitas dan volume yang dibutuhkan.

  • Berbagai fitur tambahan yang bisa memudahkan selama pengiriman, seperti extra helper, multistop, hingga door to door service.

  • Promo menarik yang bisa Anda dapatkan di setiap pemesanan, sehingga Anda  bisa menikmati berbagai layanan pengiriman tanpa harus merogoh kocek lebih dalam.

Terlebih jika Anda bergabung menjadi Mitra Bisnis Lalamove. Dengan Mitra Bisnis Lalamove, Anda bisa mendapatkan prioritas pengiriman yang memastikan pesanan sampai lebih cepat dan tepat waktu.

Selain itu, Anda juga bisa menikmati berbagai keuntungan eksklusif, seperti diskon dan cashback yang membantu menghemat biaya operasional. Tidak hanya itu, fitur-fitur berikut akan mempermudah pengelolaan bisnis Anda: 

  • Satu akun untuk banyak pengguna – Kelola tim pengiriman dalam satu platform tanpa perlu akun terpisah.

  • Laporan keuangan yang terpusat – Semua pengeluaran pengiriman tercatat dalam satu laporan bulanan untuk memudahkan pemantauan pemakaian.

  • Asuransi lebih tinggi – Semua pesanan dilindungi dengan asuransi dan asuransi premium tambahan tersedia sesuai permintaan.