Blog | Lalamove Indonesia

Rekomendasi 7 Cafe Kids Friendly di Bogor yang Punya Playground

Written by Lalamove Indonesia | Jan 30, 2026 2:00:00 AM

Berikut ini rekomendasi cafe kids friendly yang ada di Bogor dan cocok dikunjungi bareng si kecil sekalian wisata bareng keluarga.

Bogor banyak dipilih keluarga untuk habiskan weekend. Apalagi di sini banyak cafe kids friendly di Bogor yang juga menawarkan playground untuk anak-anak bermain.

Akses ke Bogor juga mudah dijangkau. Kalau mau naik kendaraan umum, Commuter Line jadi pilihan. Tinggal turun di Stasiun Bogor, Anda bisa lanjut naik angkot atau transportasi online seperti Lalamove Ride. 

Nah, kalau Anda mau jalan-jalan weekend nanti, berikut rekomendasi resto atau cafe kids friendly di Bogor. 

Baca juga: 6 Alternatif Moda Transportasi Umum di Bogor untuk Liburan Akhir Pekan

Hopa Place

Image: Google Maps/Hopa Place

Lokasinya tepat di depan RS PMI Bogor. Hopa Place jadi salah satu tujuan keluarga di Bogor karena strategis di pusat kota. Tempatnya luas, terbagi menjadi area indoor dan outdoor. 

Nggak cuma area makannya, begitupun dengan playground yang ada di indoor dan outdoor. Hopa Place juga sering dijadikan tempat event komunitas Bogor. Menunya banyak yang kids friendly. Kalau anak-anak mau main di playground-nya, jangan lupa bawa kaos kaki dari rumah ya. 

Amani Cafe

Image: Google Maps/AmaniCafe

Ada cafe hidden gem di Bogor yang ramah anak, namanya Amani Cafe yang berlokasi di Ciomas. Nggak cuma ramah untuk anak-anak, Amani Cafe juga punya banyak spot foto yang Instagramable. 

Serunya, pengunjung bisa makan atau sekadar ngopi dengan view sawah yang sejuk. Sambil nunggu makanan, anak-anak juga bisa mewarnai, kasih makan ikan, atau main handboat. Dijamin nggak bikin mereka bosan. 

HAFA Coffee & Chicken

Image: Instagram/hafa.coffee

Salah satu cafe aesthetic yang kids friendly di Bogor. HAFA Coffee & Chicken punya konsep yang fresh dan dijamin bikin anak-anak betah karena mereka punya area indoor playground yang cantik banget!

Menunya variatif. Selain pilihan minuman kopi yang banyak, menu main course-nya juga terdiri dari makanan Nusantara, western food, pasta, dan pizza. Jangan lupa order dessert, dari croffle, brownies, cheese cake, dan layer cake.

Baca juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata Kuliner di Bogor untuk Nongkrong Keluarga

Richie Garden

Image: Instagram/richiegarden

Selain ada di Sentul, Richie Garden juga ada di Kota Bogor. Cafe keluarga di Bogor ini punya playground yang cukup luas di lantai dua. Tempatnya juga luas sehingga nyaman makan di sini. 

Pilihan menu mayoritas masakan Nusantara dengan harga yang relatif terjangkau. Kalau ke sini, jangan lupa cobain Sego Pecel Madiun (55K), Nasi Timbel Ayam Goreng (55K), dan Lontong Sayur (49K). 

Fat Bubble

Image: GoogleMaps/FatBubbleBogor

Kalau ke sini, anak-anak dijamin bakal betah. Bukan cuma pilihan menunya, tapi juga area yang luas dan juga fasilitas playground yang bagus dan bersih. 

Dikenal dengan menu dessert yang enak dan segar, Fat Bubble juga punya menu makanan. Ada rice bowl, pancake, pasta, sampai snack yang bisa buat sharing. 

Restoran Bumi Aki

Image: GoogleMaps/BumiAki

Nggak cuma punya pilihan cafe, Bogor juga punya banyak restoran keluarga yang kids friendly. Salah satunya Restoran Bumi Aku yang memang dikenal dengan menu makan besar. 

Bumi Aki banyak tersebar, salah satunya di Pajajaran Bogor. Ada beberapa pilihan menu spesial yang wajib dipesan, seperti nasi liwet, nasi tutug oncom, sate maranggi, sampai sop buntut. Tak hanya menyediakan makanan Sunda otentik, Resto Bumi Aki juga menyediakan area playground sehingga anak-anak bisa puas bermain di sana.

Baca juga: 10 Rekomendasi Tempat Makan Sunda di Bandung, Cocok Buat Ramean

Dairyland Riverside Puncak

Image: Travelspromo

Kalau mau jauh sedikit dari pusat kota, Anda dan keluarga bisa ke Dairyland Riverside Puncak. Di sini bukan cuma tempat makan saja, tapi juga menyediakan lokasi yang luas dengan area indoor dan semi-outdoor. 

Sebelum makan, anak-anak bisa jelajahi berbagai wahana seru, pertunjukan menarik, dan menikmati aktivitas yang menyenangkan. Pulangnya jangan lupa mampir ke Cimory Shop buat beli berbagai produk Cimory, Chocomory, sampai merchandise unik.

Demikian rekomendasi cafe kids friendly di Bogor. Sudah tau mau ke mana weekend ini? 

Kalau Anda naik Commuter Line, jangan lupa pesan Lalamove Ride yang sudah tersedia di Kota Bogor. Layanan antar penumpang dari Lalamove ini hadir dengan pilihan sepeda motor dan mobil berkapasitas maksimal enam penumpang. 

Nggak mau repot pindah-pindah transportasi umum? Pesan Lalamove dari rumah juga bisa, kok! Karena layanan ini sudah hadir di Jabodetabek. Tinggal pesan lewat aplikasi Lalamove, duduk tenang, mitra driver kami siap antar ke tujuan dengan mudah dan nyaman. 

Download aplikasi Lalamove dan pakai Lalamove Ride  sekarang!