Kendaraan sepeda motor, mobil, hingga truk bisa Anda andalkan untuk bisa mendapatkan penghasilan lebih, salah satunya adalah dengan mengantar barang. Salah satu platform pengiriman barang instan adalah Lalamove yang sudah hadir di Indonesia sejak tahun 2018.
Lalamove saat ini terus melakukan ekspansi area setelah sebelumnya hadir di beberapa provinsi di Indonesia, khususnya di Pulau Jawa. Hal ini tentunya menjadi peluang bagi banyak kalangan masyarakat untuk bisa daftar menjadi mitra driver online Lalamove.
Baca juga: 'Bagaimana Cara Daftar Mobil Van Lalamove? Cek di Sini!'
Untuk memudahkan masyarakat, pelaku usaha, perusahaan, dan juga calon mitra yang ingin mendapatkan penghasilan lebih, Lalamove membuka banyak kesempatan untuk Anda yang berdomisili berikut ini.
Jakarta menjadi salah satu area layanan Lalamove yang melayani pengiriman dalam kota hingga ke luar kota, seperti Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi. Bahkan, kendaraan roda empat Lalamove memungkinkan Anda untuk mengirim barang pindahan ke provinsi lain.
Lalamove juga berada di banyak kota dan kabupaten di Jawa Barat. Sebelumnya Lalamove hadir di Kota Bogor, Kab. Bogor, Kota Depok, Kab. Karawang, Cirebon, Kota Bandung, Kab. Bandung, Kab. Bandung Barat, Kota Cimahi, Kab. Cirebon, Kab. Indramayu, Kab. Majalengka, dan Kab. Kuningan.
Namun, saat ini Lalamove melakukan ekspansi wilayah ke Sukabumi, Cianjur, Purwakarta, Ciwidey, Garut, Tasikmalaya, Cirebon, dan Majalengka pada bulan November 2023 ini. Hal ini bisa menjadi kesempatan Anda yang tinggal di wilayah tersebut.
Dekat dengan Ibu Kota, Provinsi Banten seperti Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan juga sudah mendapatkan layanan Lalamove. Anda yang memiliki sepeda motor, mobil, pick up, hingga truk bisa mendaftar menjadi mitra driver Lalamove.
Tinggal di Jawa Timur? Ada beberapa wilayah yang memungkinkan Anda untuk mendaftar menjadi mitra driver, seperti Kota Malang, Kota Surabaya, Kab. Sidoarjo, dan Kab. Gresik. Namun, sejak bulan November 2023, Lalamove memperluas jangkauan hingga ke Mojokerto, Sidoarjo, Ngoro, Pasuran, Lamongan, hingga Probolinggo.
Masyarakat di Jawa Tengah juga jangan khawatir sebab layanan pengiriman barang Lalamove juga sudah lama hadir di Jawa Tengah, seperti di Kab. Sleman, Kab. Bantul, Kota Semarang, Kota Ungaran, Kab. Semarang, Kab, Kendal.
Bahkan tak jauh dari Jawa Tengah, Lalamove juga hadir di DI Yogyakarta. Untuk menjangkau calon driver lebih luas, Lalamove saat ini hadir di Tegal dan Slawi.
Sebelum membahas mengenai cara daftar mitra driver online, ketahui terlebih dahulu apa saja kelebihan bergabung dengan Lalamove.
Baca juga: 'Tips Persiapan Mengirim Barang Jarak Jauh untuk Driver Jasa Pengiriman'
Dengan penambahan beberapa area di Jawa Barat, Jawa Timur, dan Jawa Tengah, Anda berkesempatan menjadi mitra driver Lalamove dan raih penghasilan hingga Rp8,5 juta* setiap bulannya.
Mudah banget untuk daftar menjadi mitra driver Lalamove. Berikut ini beberapa persyaratan yang perlu Anda siapkan dan cara daftar menjadi mitra driver.
Berikut ini cara mudah daftar menjadi mitra driver Lalamove.
Demikian informasi seputar cara daftar mitra driver online Lalamove. Cukup download aplikasi Lalamove Driver, jalankan misi orderan begitu akun diaktifkan, dan dapatkan penghasilan tambahan setiap bulannya.
Yuk, Daftar jadi Mitra Driver Lalamove Sekarang