Personal

7 Ide Bisnis untuk Hari Valentine, Bisa Jadi Penghasilan Sampingan

featured image

Hari Valentine tidak hanya tentang cokelat, bunga, dan kasih sayang. Momen ini juga menjadi peluang bisnis musiman. Bagaimana tidak? Perayaan setiap 14 Februari ini dirayakan oleh seluruh dunia, sehingga peluang bisnisnya cukup besar. Bahkan, jika Valentine’s Day sudah selesai, bukan berarti bisnis Anda berhenti.

Oleh karena itu, pilihlah bisnis untuk hari Valentine yang juga bisa berlanjut setelahnya. Inilah, beberapa ide bisnis untuk Valentine’s Day.

Pembuatan Hampers Romantis

Salah satu cara untuk membuktikan cinta adalah dengan memberikan pasangan kita hadiah. Dalam perayaan hari Valentine, mengirim hampers romantis merupakan cara yang efektif untuk menyenangkan pasangan. Akan tetapi membuat hampers memang memerlukan waktu dan keahlian tersendiri. 

Hampers romantis dapat mencakup berbagai items, mulai dari cokelat, boneka, hingga lilin aromaterapi dengan kartu ucapan yang dibuat sendiri. Anda dapat membuat hampers standar atau menyesuaikannya dengan preferensi pelanggan Anda. 

Baca juga: '13 Ide Bisnis Rumahan untuk Ibu Rumah Tangga'

Pelatihan Masak Romantis

Salah satu ide bisnis untuk hari Valentine yang unik adalah pelatihan masak romantis. Anda bisa fokus pada hidangan-hidangan romantis, seperti fondue cokelat, hidangan pembuka, dan hidangan utama yang lezat. Bisnis ini bukan hanya tentang belajar memasak, tetapi juga menciptakan kenangan bersama antar-pasangan.

Perhatikan segala detail untuk menciptakan kesan romantis yang kuat. Sediakan tempat, alat serta bahan memasak untuk memudahkan pelanggan. Anda dapat memberikan beberapa pilihan menu untuk menambah variasi. 

Layanan Pengiriman Surprise

Salah satu cara untuk menyenangkan pasangan adalah dengan memberikan surprise romantis. Anda dapat membuka layanan pengiriman surprise kepada pasangan yang ingin menambah kejutan dalam perayaan Valentine mereka. 

Tawarkan layanan pengiriman dengan berbagai tema. Misalnya, antarkan karangan bunga dengan hadiah kejutan di dalamnya atau kirim surprise box yang berisi permainan, cokelat, dan hadiah kecil lainnya. Kejutan seperti ini dapat membuat Hari Valentine mereka menjadi lebih berkesan.

Dekorasi Romantis Untuk Valentine’s Day di Rumah

Memiliki jasa dekorasi? Untuk memanfaatkan momen Valentine’s Day, Anda juga bisa menawarkan jasa dekorasi di rumah untuk perayaan ini. Ide bisnis ini tak membutuhkan banyak modal, apalagi jika sebelumnya Anda sudah memiliki beberapa barang dekorasi. 

Dekor meja makan untuk customer yang akan merayakan Valentine’s Day di rumah. Berikan dekorasi yang romantis, seperti bunga, balon hati, atau lilin aromaterapi. Jika perlu, buka pilihan reservasi layanan makan romantis layaknya candle light dinner khusus pasangan di hari Valentine. Dukung mereka dengan makanan terbaik serta musik romantis untuk memberikan pelanggan Anda pengalaman baru yang tak terlupakan.

Pembuatan Kartu dan Hadiah Unik

Ada banyak sekali pasangan yang saling memberikan hadiah selama perayaan Valentine. Anda juga bisa membuka bisnis kado untuk Valentine’s Day. Jika Anda memiliki keterampilan seni dan kerajinan, pertimbangkan untuk membuat dan menjual kartu Valentine serta hadiah-hadiah unik yang dapat dipersonalisasi. Misalnya, lilin berukir nama pasangan, kalung khusus dengan tanggal anniversary, atau buket bunga dan sejenisnya.

Kelas Seni Bersama

Bukalah kelas seni khusus Valentine yang mengajarkan pasangan cara melukis bersama atau membuat kerajinan tangan romantis. Kelas seni seperti ini cukup populer akhir-akhir ini. Namun, dengan adanya momen hari Valentine tentu saja pelanggan akan semakin menarik karena menjadi momen bersama pasangan.

Baca juga: 'Mudah Banget! Ini Cara Memulai Bisnis Hampers Imlek'

Buket Snack 

Memberi kado bunga saat Valentine’s Day adalah hal yang biasa. Sebagai pelaku usaha Anda perlu memperluas ide untuk mendapatkan bisnis yang unik, salah satunya adalah buket snack. 

Layaknya buket bunga, ide bisnis ini berisi berbagai jenis snack yang dibuat dalam bentuk buket. Anda bisa menyediakan beberapa opsi isi snack dan harga. Tambahkan ornamen pendukung seperti bunga hias atau pita.

Demikian 7 ide bisnis terbaik untuk hari Valentine yang bisa menjadi inspirasi untuk Anda mendapatkan penghasilan. Untuk memudahkan proses pengiriman barang, mengangkut dekorasi Valentine’s Day, atau perabotan untuk bisnis Anda, percayakan kepada Lalamove. 

Lalamove merupakan platform pengiriman barang on-demand yang bisa dipesan secara online melalui aplikasi. Lakukan pemesan, pilih armada yang dibutuhkan, bayar secara cashless, hingga tracking driver semua di aplikasi dengan tarif pengiriman terjangkau.

Yuk, Download Lalamove sekarang dan Dapatkan Keuntungan yang Berlimpah 

Download Sekarang!

Read more