Pengiriman Bisnis

Padepokan Bunga: Runtuh Saat Pandemi, Bangkit Dengan Inovasi Bisnis

featured image

 

Seorang pengusaha andal sejatinya adalah mereka yang mau dan mampu melakukan sejumlah manuver inovasi bisnis demi mempertahankan keberlangsungan usaha yang mereka miliki.

Hal inilah yang dilakukan oleh pemilik usaha Padepokan Bunga dengan mencari solusi bisnis, memberikan pelayanan terbaik, serta mengurangi biaya operasional demi bisa bangkit dari pandemi.

Padepokan Bunga, usaha bunga yang dirintis dan berada di Surabaya ini terpaksa harus mengalami gulung tikar saat pandemi menghantam selama hampir tiga tahun.

Salah satu penyebab yang membuat usaha Padepokan Bunga sempat mati suri adalah masalah biaya operasional yang membengkak dan tidak efisien di tengah pelanggan yang turun drastis.

Baca juga: 'Rosy Posy: Percayakan Layanan Pengiriman Instan untuk Kirim Bunga'

Bermacam Produk Padepokan Bunga Sebelum dan Sesudah Inovasi Bisnis

Akhirnya, pemilik dan juga manajemen Padepokan Bunga memutuskan untuk melakukan sejumlah inovasi bisnis dengan melakukan efisiensi biaya operasional dan juga menelurkan beberapa produk baru.

Untuk momen spesial Ramadan misalnya, Padepokan Bunga memutuskan untuk merambah produk hampers untuk menjawab permintaan pelanggan mereka terhadap kebutuhan hampers selama peak season ini.

Buket Bunga 

Sejak berdiri pada 2014, Padepokan Bunga merupakan usaha yang fokus untuk memproduksi buket bunga. Akan tetapi, ketika sempat tutup pada 2020-2021, Padepokan Bunga memutuskan untuk menjual buket bunga varian lain, yakni buket bunga uang.

Bukan hanya memproduksi buket bunga uang dengan mata uang rupiah, demi menjaga kepuasan pelanggan dengan memberikan layanan terbaik, Padepokan Bunga bahkan pernah memproduksi buket bunga uang dengan mata uang euro.

Hampers

Bagi para pengusaha, Ramadan merupakan salah satu momen peak season yang tidak boleh dilewatkan dalam satu tahun. Peluang ini pun dibidik oleh pemilik Padepokan Bunga dengan melahirkan produk hampers atau parsel yang banyak mengalami kenaikan permintaan selama bulan Ramadan hingga Lebaran.

Baca juga: 'Jangan Salah Kirim Bunga, Berikut Pilihan Bunga Sesuai Momen Istimewa'

 Padepokan Bunga Memberikan Harga Terjangkau Untuk Customer 

Bisa bertahan sejak awal berdiri pada 2014 hingga saat ini bukanlah perkara mudah. Mariana, founder Padepokan Bunga, sadar bahwa hanya dengan memberikan pelayanan terbaik dan juga harga terbaik pelanggan akan puas dan kembali menggunakan jasa serta produk Padepokan Bunga.

Oleh karena itu, ketika memutuskan untuk melakukan inovasi bisnis saat usahanya sempat tutup, Mariana pun membuat sejumlah terobosan yang dapat mencuri hati dan perhatian pelanggan. Salah satunya dengan memilih jasa kirim produk dengan harga terjangkau.

Beberapa langkah yang diambil oleh founder Padepokan Bunga untuk bisa memberikan harga terbaik untuk customer bahkan mendapat pujian karena pelayanan yang baik

 Mengurangi Biaya Operasional

Ketika pandemi berlangsung, semua bisnis menghadapi masalah penurunan permintaan pelanggan. Masalah ini kemudian dibenturkan dengan kenyataan tingginya biaya operasional yang membuat sejumlah usaha tidak dapat bertahan dan tutup selamanya.

Saat melakukan evaluasi terhadap biaya operasional, Padepokan Bunga akhirnya melakukan sejumlah usaha untuk menekan biaya operasional usaha, yakni dengan bermitra bersama Lalamove. 

Sebagai penyedia jasa pengiriman produk, Lalamove “membebaskan” para pengusaha dari beban biaya operasional perawatan kendaraan dan juga gaji supir setiap bulan. Hanya dengan menggunakan aplikasi Lalamove, para pengusaha bisa mendapatkan dukungan jasa pengiriman produk terbaik dari ahlinya dengan harga ongkos kirim yang relatif terjangkau.

Faktor inilah yang kemudian membuat Padepokan Bunga kembali bangkit dari pandemi setelah terpaksa menutup usaha mereka selama hampir satu tahun.

Buat kamu yang ingin tahu seberapa terjangkaunya harga ongkos kirim yang dapat diberikan Lalamove, kamu bisa Cek Tarif Lalamove di bawah. 

Cek Tarif Lalamove di Sini

Melakukan Inovasi Bisnis Di Beberapa Bagian

Demi menghidupkan kembali usaha Padepokan Bunga usai badai pandemi, Mariana, membuat terobosan inovasi bisnis di beberapa lini, yakni pada varian produk dan juga dari segi operasional usaha.

Di sisi varian produk, Padepokan Bunga menghadirkan pilihan produk yang lebih beragam sesuai dengan permintaan pelanggan. Sementara untuk urusan operasional bisnis, Padepokan Bunga menekan biaya operasional, terutama untuk urusan logistik usaha dengan memutuskan menjadi mitra bisnis Lalamove.

Menggunakan Jasa Pengiriman Produk Yang Punya Solusi Beragam

Mariana, sang empunya usaha Padepokan Bunga mengaku ada beberapa pertimbangan yang akhirnya membuat Padepokan Bunga bermitra dengan Lalamove, salah satunya adalah banyaknya testimoni tentang Lalamove yang mampu menghadirkan jasa kirim barang terbaik untuk para mitra bisnis dan juga pelanggan mereka.

Selain itu, Lalamove pun menawarkan sejumlah keunggulan bagi para mitra bisnis mereka untuk menunjang kebutuhan jasa layanan pengiriman produk.

Salah satu fitur layanan yang sangat membantu Padepokan Bunga adalah fitur ‘multistop’. Fitur multistop Lalamove memungkinkan Padepokan Bunga untuk melakukan pengantaran ke beberapa titik sekaligus hanya dengan sekali pick up.

Tak hanya itu, Lalamove juga menyediakan berbagai jenis armada yang dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan mitra bisnis. Untuk Padepokan Bunga misalnya, mereka dapat memilih armada roda dua untuk pengantaran produk dengan kemasan relatif kecil ataupun armada sedan atau van untuk ukuran produk yang lebih besar.

Driver yang disediakan oleh Lalamove pun driver-driver terlatih yang terbiasa menangani barang secara khusus sehingga para pemilik usaha dan pelanggan mereka dapat lebih tenang selama proses pengiriman.

Yang pasti, proses pengiriman dapat dipantau secara langsung lewat fitur ‘live tracking’ pada aplikasi. Yuk, Berinovasi Bareng Lalamove Sekarang untuk bisnismu. 

Gabung Jadi Mitra Bisnis Lalamove dan Raih Fasilitas Ekslusif

Daftarkan Bisnismu Sekarang

Read more