Aplikasi Pengiriman Barang Online: Fitur dan Cara Menggunakan

featured image

Saat ini kirim barang dalam kota maupun antarkota bisa dilakukan dengan sangat mudah. Ini dikarenakan semakin banyaknya aplikasi pengiriman barang yang tersedia. Munculnya berbagai aplikasi pengiriman barang ini didorong oleh kebiasaan belanja online yang tinggi. 

Tentu saja keberadaan aplikasi-aplikasi pengiriman barang membuat distribusi barang menjadi lebih mudah. Menariknya lagi, pemesanan jasa pengiriman barang bisa dilakukan dengan cukup mudah dan harganya pun juga terjangkau. 

Selain itu, pihak jasa pengiriman barang menjamin barang yang dikirim bisa sampai ke alamat tujuan dengan aman dan tidak rusak. Ada banyak manfaat yang akan Anda dapatkan jika menggunakan aplikasi kirim barang. Apa saja itu? 

Baca juga: 'Mengenal Jenis Mobil Kontainer untuk Pengiriman Barang Besar'

Manfaat Aplikasi Pengiriman Barang 

Fleksibilitas Waktu dan Tempat

Manfaat yang pertama adalah fleksibilitas waktu dan tepat. Hal ini dikarenakan Anda tidak perlu repot mengantarkan barang sendiri ke alamat tujuan. Dengan begini maka waktu yang dimiliki bisa digunakan untuk melakukan hal penting lainnya. Selain itu, Anda tidak perlu pergi ke berbagai tempat untuk mengantarkan pesanan barang. 

Hanya dengan menggunakan aplikasi pengiriman barang, maka barang bisa dikirim ke alamat tujuan dengan cepat dan aman. Barang juga bisa sampai ke alamat tujuan tepat waktu. 

Mudah dan Praktis

Keberadaan aplikasi pengiriman barang akan memudahkan Anda dalam melakukan pemesanan. Hanya dengan membuka aplikasinya, Anda akan menemukan banyak menu yang bisa dipilih, mulai dari pemesanan, pembayaran dan sebagainya. 

Biasanya aplikasi antar barang juga dilengkapi dengan berbagai fitur sehingga akan memudahkan Anda dalam menggunakannya. 

Meningkatkan Kepuasan Pelanggan  

Sebagian besar pengguna aplikasi pengiriman barang adalah mereka yang memiliki bisnis online. Dimana para pebisnis menggunakan aplikasi pengiriman ini untuk mengirim barang yang dipesan konsumennya ke alamat tujuan. Dengan menggunakan aplikasi tersebut maka proses pengiriman barang bisa dilakukan dengan mudah dan cepat. 

Barang yang sampai di tangan konsumen dengan cepat tentu saja bisa meningkatkan kepuasan mereka. Jika pelanggan puas dengan pelayanan bisnis yang diberikan maka bukan tidak mungkin mereka akan membeli barang kembali di toko Anda.

Lalamove: Aplikasi Pengiriman Barang Instan Terbaik 

Lalamove_ Solusi Tepat untuk Pengiriman Bisnis-2

Jika Anda sedang mencari aplikasi pengiriman instan terbaik, Lalamove jawabannya. Lalamove disebut sebagai aplikasi pengiriman instan terbaik karena memiliki komitmen untuk memberikan layanan yang handal pada penggunanya. Selain itu, Lalamove selalu menjaga dan meningkatkan layanan pengiriman barang. 

Salah satu hal yang menjadi kelebihan Lalamove adalah bisa mengirim hampir semua jenis barang. Mulai dari parsel berukuran kecil, makanan, buket bunga, furniture, mesin industri dan masih banyak lagi. 

Meskipun disebut sebagai aplikasi pengiriman barang instan terbaik, Lalamove menawarkan tarif pengiriman yang cukup terjangkau. Ya, tarif pengirimannya sangat kompetitif dengan layanan yang diberikan sehingga pengiriman barang menjadi lebih efektif dan efisien. 

Lalamove juga dibekali dengan berbagai fitur yang canggih dan bisa digunakan oleh penggunanya dengan sangat mudah. Kira-kira apa saja nama fitur-fitur aplikasi Lalamove?

Baca juga: 'Perbedaan Truk CDD dan CDE Box dalam Pengiriman Kargo'

Fitur dalam Aplikasi Lalamove 

Untuk memudahkan pelanggan dalam menggunakan aplikasi maka Lalamove dilengkapi dengan berbagai fitur. Fitur-fitur ini juga menjadi nilai lebih dari aplikasi Lalamove ini. Berikut adalah fitur-fitur unggulan dari Lalamove. 

Pengiriman Terjadwal 

Fitur Lalamove yang pertama adalah “Pengiriman Terjadwal”. Diciptakannya fitur ini adalah berdasarkan kebutuhan para pebisnis yang harus mengirimkan banyak pesanan barang sekaligus sehingga cukup merepotkan. 

Dengan hadirnya fitur ini maka akan membantu para pebisnis dalam merencanakan pengiriman untuk waktu yang datang. Jadi pebisnis bisa menentukan jam dan hari untuk mengirimkan barang sehingga lebih fleksibel dan mudah dalam menentukan rute pengiriman. 

Cek Notifikasi dan Riwayat Pengiriman 

“Cek Notifikasi dan Riwayat Pengiriman” merupakan salah satu fitur unggulan Lalamove. Fitur ini akan memudahkan driver maupun pengguna dalam melihat riwayat pengiriman yang sudah selesai dilakukan atau yang dibatalkan. 

Keuntungan yang didapatkan driver dari fitur ini adalah memudahkan saat melacak catatan pengiriman dan juga mengetahui berapa pendapatan yang diterima. 

Opsi Pembayaran Online yang Beragam

Untuk memudahkan pelanggan dalam melakukan pembayaran, aplikasi Lalamove menghadirkan fitur ini agar pelanggan bisa melakukan pembayaran secara online menggunakan saldo Lalamove ataupun opsi dompet digital lainnya. Beberapa opsi dompet digital yang bisa digunakan adalah Link Aja, OVO, transfer bank dan sebagainya.

Selain itu, Lalamove juga menyediakan pilihan pembayaran secara tunai. Pembayaran tunai bisa dilakukan ketika driver menjemput paket. 

Live Tracking

Dengan menggunakan aplikasi Lalamove, Anda bisa mengetahui posisi driver dengan sangat mudah. Pasalnya, Lalamove menyediakan fitur live tracking. Dengan fitur ini maka Anda bisa melacak dan mengetahui posisi driver secara real-time tanpa harus menelponnya atau mengirim pesan singkat. 

Fleksibilitas Memilih Armada

Berbeda dengan aplikasi kirim barang lainnya, Lalamove membebaskan pelanggannya untuk memilih armada sendiri. Lalamove juga menyediakan banyak pilihan armada, seperti sepeda motor, mobil, sedan, van, pick up box, pick up bak, truk CDD, truk pendingin, truk wingbox, engkel bak dan engkel box. 

Perhitungan Ongkos Kirim

Ongkos kirim yang harus dibayarkan akan ditampilkan di aplikasi. Tarif yang ditampilkan sudah transparan sehingga tidak ada biaya lain yang harus dibayarkan. Jadi, Anda tidak perlu khawatir adanya pembengkakan tarif pengiriman karena bisa cek tarif ongkir dengan mudah. 

Komunikasi dengan Driver

Ada juga fitur yang bernama “Komunikasi dengan Driver”. Dengan fitur ini, Anda bisa menjalin komunikasi dengan driver Lalamove mengenai instruksi pengiriman maupun lainnya melalui telepon ataupun chat. 

Layanan Pelanggan 

Lalamove juga memiliki tim customer service (CS) yang cukup responsif. Jika mengalami berbagai kendala atau kesulitan ketika menggunakan aplikasi Lalamove, Anda bisa langsung menghubungi pihak Lalamove secepatnya. CS Lalamove cukup cepat dalam merespons dan bisa diandalkan dalam memberi solusi. 

Cara Menggunakan Aplikasi Lalamove 

Berikut step by step menggunakan aplikasi Lalamove yang bisa Anda ikuti:

  • Download aplikasi Lalamove secara gratis di Play Store atau App store. Jika sudah berhasil terinstal bisa langsung daftar dan juga membuat akun.
  • Ada dua tipe pilihan pengguna ketika Anda mendaftar, yaitu PERSONAL dan BISNIS. PERSONAL untuk pengguna secara umum dan BISNIS untuk pelaku usaha. Pilih salah satu. 
  • Setelah itu, masuk ke aplikasi. Dalam step ini, Anda sudah bisa mulai membuat pesanan dengan memilih waktu penjemputan SEKARANG atau NANTI. 
  • Masukkan detail alamat dan juga nomor telepon pengirim maupun penerima.
  • Pilih jenis armada sesuai kebutuhan. Ada banyak pilihan armada yang tersedia yaitu sepeda motor, mobil, sedan, van, pick up box, pick up bak, truk CDD, truk pendingin, truk wingbox, engkel bak dan engkel box.
  • Di halaman aplikasi akan ditampilkan total tarif pengiriman instan yang harus dibayarkan. Pada halaman tersebut juga ditampilkan berbagai layanan tambahan yang bisa Anda pilih dengan tambahan biaya.
  • Pilih metode pembayaran lalu pesan tekan pesan pengiriman di layar aplikasi. Anda bisa memilih metode pembayaran cash atau online (non-tunai)
  • Driver yang mengonfirmasi pesanan pengiriman Anda akan segera melakukan pengambilan barang untuk kemudian diantar ke alamat tujuan. 

Nah itulah informasi tentang fitur-fitur yang dimiliki oleh Lalamove serta berbagai cara menggunakan aplikasi Lalamove. Aneka fitur terbaik yang disediakan akan memudahkan pengguna dalam menggunakannya.

Yuk, Download Aplikasi Lalamove sekarang

Pesan Lalamove Sekarang

Read more