4 Lokasi dengan Jajanan Street Food yang Halal dan Nikmat di Jabodetabek

featured image

Lokasi jajanan halal di Jabodetabek berikut ini bisa menjadi rekomendasi Anda untuk wisata kuliner yang beragam baik sendiri, bersama teman, atau keluarga.

Bosan dengan pilihan makanan yang gitu-gitu saja? Ingin menemukan lokasi kulineran yang tepat dengan pilihan jajanan halal yang berlimpah? Anda bisa coba menjajal aneka jajanan street food di berbagai wilayah Jabodetabek berikut. Tak hanya menawarkan jajanan-jajanan lezat, Anda juga bisa menemukan beragam pilihan makanan dengan harga yang lebih ekonomis.

Kalau Anda tertarik berkunjung ke beberapa lokasi street food di Jabodetabek untuk menikmati beragam jajanan halal dan nikmat, tapi belum tahu harus pergi ke mana, Anda bisa menemukan beberapa pilihan street food yang pas pada daftar di bawah ini! 

Street Food Plaza Indonesia, Jakarta Pusat

Salah satu lokasi street food menarik yang ramai dikunjungi di kawasan Jabodetabek adalah street food yang berlokasi di sekitar mal Plaza Indonesia. Di sini, Anda dapat menemukan berbagai pilihan makanan yang menggiurkan. Mulai dari makanan berat seperti steak ayam dan ayam geprek hingga jajanan ringan seperti cilok, pisang keju, bakso goreng, hingga dimsum.

Meski berlokasi di kawasan elit, Anda tidak perlu khawatir dengan harga dari jajanan di lokasi ini. Sebab, harga makanan di lokasi street food satu ini sangat amat terjangkau dan pas di kantong. Anda juga tak perlu susah-susah mencari lokasi satu ini, karena lokasi street food ini terletak persis di samping mal Plaza Indonesia.

Jalan Semangka, Jakarta Utara

Ingin mencoba jajanan street food yang terbilang hidden gem? Anda bisa melakukan wisata kuliner ke Jalan Semangka, Koja, Jakarta Utara. Di sini, Anda bisa menemukan ada puluhan hingga ratusan ragam jajanan halal dengan berbagai varian rasa. Anda bisa menemukan makanan manis seperti gulali, roti bakar, dan donat kentang, hingga makanan khas jajanan pasar seperti candil dan dadar gulung. Ada pula jajanan halal nan gurih yang banyak diminati pelanggan, seperti pempek, chicken wings, dan shawarma dengan cita rasa otentik, dimana jajanan viral ini sempat ramai ulasan di sosial media TikTok.

Buat Anda yang berkunjung untuk menikmati makanan berat, Anda bisa menyantap nasi goreng, bubur ayam, maupun ayam geprek. Nah, di Jalan Semangka ini, Anda juga bisa menemukan sederet makanan-makanan unik yang mungkin tidak bisa Anda temukan di lokasi street food lain. Beberapa di antaranya adalah dimsum bakar, bakso samurai, serta mochi dengan varian rasa yang melimpah.

Gultik Blok M, Jakarta Selatan

Siapa yang tidak kenal dengan Gultik Blok M? Kawasan kuliner satu ini adalah salah satu lokasi kuliner legendaris di Jakarta. Di sini, Anda bisa menikmati gulai kaki lima dengan cita rasa bintang lima.

Sesuai dengan namanya, lokasi ini disebut “gulai tikungan” karena para pedagang yang menjajakan gulai ini berderet di tikungan Jalan Mahakam yang letaknya sangat dekat dengan kawasan Blok M Square. Kalau Anda merupakan pecinta gulai yang ingin menyantap makanan bersantan ini dalam porsi kecil, Anda wajib berwisata kuliner di sini. Apalagi, harga gulai per porsinya amat terjangkau, yakni hanya Rp10.000 hingga Rp15.000 saja. 

Di tempat ini, Anda tak hanya disajikan dengan santapan gulai yang mengenyangkan, Anda juga bisa menikmati suasana malam yang hidup dengan kondisi jalanan yang ramai dan penuh nostalgia. Percaya deh, Anda tidak akan menyesal menghabiskan waktu santai di lokasi kuliner satu ini.

Pasar Santa

Berlokasi di kawasan Kebayoran Baru, Pasar Santa bisa jadi pilihan ideal untuk Anda yang ingin berwisata kuliner di malam hari. Terlebih jika Anda mencari jajanan halal yang khas dengan unsur Nusantara. Pasalnya, pasar satu ini dikenal dengan beragam pilihan kuliner yang unik dan berbeda dari ragam makanan di tempat lain. Di sini, Anda bisa menemukan berbagai kafe dan kios kuliner yang menyajikan menu eksperimental dan inovatif. 

Tak hanya itu, Anda juga akan disuguhkan dengan berbagai pilihan kafe indie dan coffee shop kekinian yang dikelola oleh barista-barista muda berkreatifitas tinggi. Tak ayal, Pasar Santa di malam hari kian menjelma sebagai destinasi urban yang hits di kalangan anak muda. Ditambah lagi dengan suasananya yang kental akan nostalgia dan sangat impresif untuk dikunjungi.

Baca juga: '5 Rekomendasi Spot Nongkrong di Jakarta Selepas Ngantor'

Jika Anda ingin berkunjung ke lokasi street food di atas untuk menikmati jajanan halal yang lezat, Anda bisa memesan layanan ojek online dari Lalamove Ride untuk perjalanan yang mudah, nyaman, dan terjangkau. 

Tak hanya itu, Anda juga tidak perlu meragukan kebersihan dan kondisi onderdil dari kendaraan. Pasalnya, mitra driver yang profesional pasti tahu kapan mereka harus merawat kendaraan mereka. Jadi, Anda tak perlu khawatir dengan kendala yang bisa menghambat perjalanan Anda.

Selain itu, Anda juga bisa memanfaatkan berbagai fitur Lalamove Ride yang pastinya akan mempermudah perjalananmu menuju lokasi street food di atas. Beberapa di antaranya seperti fitur Real Time Tracking untuk melacak rute yang dipilih driver jika Anda takut akan tersesat, serta Lalamove Wallet yang berfungsi sebagai dompet digital yang bisa Anda gunakan untuk mempermudah pembayaran. 

Jadi, apa yang membuat Anda masih ragu untuk bepergian dengan Lalamove Ride? Ayo pakai Lalamove Ride sekarang dan manfaatkan keuntungan dari promo-promonya untuk perjalanan Anda semakin hemat dan terjangkau!

Pergi Nyaman Bareng Lalamove Ride!

Read more