Pengiriman Bisnis

Optimasi Manajemen Rantai Pasok Bisnis Kue Anda dengan Lalamove

featured image

Bisnis aneka kue, dessert, dan cookies menjadi salah satu lini bisnis yang dianggap mampu menghasilkan keuntungan melimpah. 

Berbagai perayaan hari besar seperti Natal, Tahun Baru, Imlek sampai Lebaran menjadi momen penting meningkatnya permintaan terhadap produk kue, dessert, dan cookies. 

Bahkan di masa pandemi, bisnis kue mampu bertahan dan bahkan mengalami peningkatan untuk kebutuhan hampers isoman. 

Pentingnya Manajemen Rantai Pasok Bisnis Kue

Dalam bisnis kue, manajemen rantai pasok memegang peranan penting sebagai salah satu strategi meningkatkan penjualan dan keuntungan. Aliran barang dalam proses produksi menjadi faktor utama dalam pencapaian manajemen rantai pasok yang efektif. 

Aliran Barang Bisnis Kue

Aliran barang di sini meliputi aliran barang dari hulu ke hilir. Mulai dari pengiriman bahan baku kue dari pemasok ke tempat produksi (first mile), pengiriman kue dari tempat produksi ke toko (middle mile), sampai pengiriman kue dari toko ke konsumen (last mile). 

Strategi Pengiriman Bisnis Kue

Dibutuhkan strategi pengiriman atau logistik yang tepat agar aliran barang bisa berjalan dengan efektif dan efisien. Berikut ini beberapa strategi pengiriman yang bisa diterapkan untuk bisnis kue:

Penyediaan Jumlah Armada Pengiriman yang Mumpuni

Proses pengiriman tentu tidak bisa berjalan lancar tanpa adanya ketersediaan armada. Bisnis kue, dessert, dan cookies memiliki produk maupun bahan baku yang sensitif terhadap guncangan maupun suhu panas. 

Untuk itu, diperlukan armada roda empat dengan jumlah yang sesuai agar produk kue bisa sampai ke tangan konsumen dengan aman dan tepat waktu.

Sistem Jadwal Pengiriman yang Terintegrasi

Kebutuhan pengiriman dari hulu ke hilir untuk bisnis kue bisa membuat kekacauan jika tidak ditangani dengan baik. Oleh karena itu, diperlukan sistem penjadwalan yang terintegrasi dengan tim produksi agar kebutuhan pengiriman kue bisa terpenuhi dengan baik dan lancar.

Pendelegasian Layanan Pengiriman kepada Pihak Ketiga

Menyediakan armada pengiriman in house membutuhkan investasi waktu dan biaya yang tidak sedikit. Sebagai alternatif penghematan, pelaku bisnis bisa mendelegasikan kebutuhan pengirimannya kepada pihak ketiga.

Menggunakan Integrasi API untuk Website atau E-commerce 

Integrasi API memungkinkan website e-commerce terhubung secara langsung dengan sistem pihak ketiga sehingga proses pengiriman barang bisa dilakukan secara otomatis tanpa perlu melakukan input manual di aplikasi.

Baca juga 'Tingkatkan Produktivitas Bisnis Online dengan Integrasi API Lalamove'

Sistem Pelaporan Otomatis

Evaluasi menjadi poin penting untuk menciptakan manajemen rantai pasok bisnis kue yang efektif dan efisien. Evaluasi aliran barang bisa dilakukan dengan melakukan pencocokan aliran barang masuk dan keluar. 

Sistem pelaporan pengiriman otomatis membantu mewujudkan pengelolaan aliran barang bisnis kue mulai dari hulu ke hilir yang optimal. 

Tips Pengelolaan Aliran Barang dari Doré by LeTAO

Doré by LeTAO merupakan salah satu toko kue dengan produk utama fromage atau  cheesecake ternama di Jakarta. Bisnis Doré telah berlangsung selama kurang lebih tujuh tahun. Kini, Doré telah memiliki 10 toko cabang serta dua warehouse di wilayah Jabodetabek. 

Perjalanan bisnis Doré bukannya tanpa hambatan. Dari sisi logistik, mengelola pengiriman untuk toko cabang dan warehouse bukanlah hal yang mudah. Berikut ini beberapa tips dari Doré yang bisa jadi inspirasi untuk bisnis Anda:

Identifikasi Kebutuhan Pengiriman

Secara umum, Doré memiliki tiga komponen utama kebutuhan pengiriman yang meliputi first mile, middle mile, dan last mile. 

Doré memerlukan pengiriman bahan baku dari pemasok ke warehouse (first mile). Kemudian pengiriman dari warehouse ke toko cabang (middle mile). Serta pengiriman dari toko cabang ke konsumen (last mile). 

Selain itu, peak season juga menjadi momen penting di mana seringkali terjadi lonjakan pesanan. Kebutuhan pengiriman pada masa ini perlu dipersiapkan dengan baik. Sebab, pada momen inilah bisnis kue bisa mendapatkan keuntungan berlipat ganda. 

Pendelegasian Tugas Pengiriman 

Saat ini, Doré memiliki tujuh armada pengiriman in house. Menurut Agung Rangkuti selaku Kepala Admin Corporate Doré, jumlah tersebut tentu masih kurang untuk pengiriman bisnis. Oleh karena itu, Doré juga mendelegasikan pengiriman kepada pihak ketiga.

Dengan adanya pendelegasian tugas pengiriman, Doré bisa lebih fokus ke produksi. Termasuk saat peak season di mana kebutuhan pengiriman Doré 100% dilayani oleh Lalamove. 

“Sejauh ini kita juga sering pakai Lalamove untuk pengiriman dari supplier. Kadang beberapa supplier tidak menyediakan pengiriman jadi kita sudah pasti jemput pakai Lalamove. Kami pernah pesan pengiriman untuk 1500 box pakai Engkel Box dari Lalamove” - Agung Rangkuti, Kepala Admin Corporate Doré

Pilih Layanan Pengiriman Instan yang Tepat

Dalam rangka pendelegasian tugas pengiriman di atas, Doré perlu memilih layanan pengiriman instan yang tepat. Pilihan Doré jatuh pada Lalamove. 

“Kita sudah pakai Lalamove hampir 4 tahun, ya. Sudah beberapa peak season juga kita andalkan sepenuhnya dengan Lalamove. Tim Lalamove selalu fast response. Namanya di lapangan terkadang ada masalah tapi semuanya bisa terselesaikan dengan baik dan cepat.” - Agung Rangkuti, Kepala Admin Corporate Doré

Lalamove Solusi Pengiriman Bisnis Kue 

Nikmati kemudahan memenuhi kebutuhan pengiriman bisnis kue Anda dengan menjadi mitra bisnis Lalamove. Lalamove solusi pengiriman kue yang tepat dan bisa diandalkan. Berikut ini beberapa manfaat menjadi mitra bisnis Lalamove: 

  • Prioritas layanan pengiriman instan
  • Kemudahan metode pembayaran melalui Wallet Lalamove atau sistem pascabayar
  • Potongan biaya pengiriman instan pertama hingga 70%
  • Cashback berupa kupon potongan pengiriman instan hingga Rp5 juta per bulan
  • Asuransi perlindungan produk selama proses pengiriman
  • Solusi integrasi API di platform digital bisnis Anda
  • Customer service yang diberikan khusus untuk melayani mitra bisnis
  • Akun bisnis yang dapat diakses melalui beberapa perangkat dalam satu waktu
  • Tanda tangan digital
  • Laporan pengiriman

Baca juga 'Aido Health: Lancarkan Pengiriman Obat Melalui Integrasi API Lalamove'

Lalamove satu aplikasi untuk seluruh kebutuhan bisnis kue Anda. Pengambilan bahan baku, pengiriman produk ke toko sampai pengiriman produk ke tangan konsumen. Semuanya bisa di #KirimPakaiLalamove. 

Gabung Mitra Bisnis dan Dapatkan Integrasi API Gratis Lalamove

Daftar Mitra API Lalamove

Read more