Lalamove Gandeng APINDO dan Polri untuk Program Driver Academy untuk Tingkatkan Kompetensi Mitra Driver

featured image

Logistik jadi sektor krusial bagi pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Sebagai platform pengiriman on-demand di Indonesia, Lalamove hadir dengan memberikan kontribusi melalui service excellence dan operational excellence bagi customer dan para mitra driver Lalamove. 

Untuk mewujudkan hal tersebut, program Lalamove Driver Academy hadir untuk meningkatkan kompetensi pengemudi untuk bisa adaptif dengan tuntutan konsumen yang dinamis. 

Sosialisasi pertama ini merupakan bagian inisiatif Lalamove sebagai upaya meningkatkan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) dalam sektor logistik nasional. Program ini berlangsung melibatkan perwakilan dari Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) dan Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO).

Ada tiga tujuan besar dari Lalamove Driver Academy, yakni meningkatkan kompetensi dan wawasan dari rekan mitra driver dalam menghadapi tren perlindungan konsumen, mengedukasi dan pemahaman tentang trend kejahatan yang terjadi di sektor logistik, dan memberikan informasi tentang operasional Lalamove dalam menghadapi peak season pengiriman, seperti saat Ramadan dan Lebaran.

"Lalamove Driver Academy merupakan pendekatan proaktif perusahaan kami dalam menyediakan program pelatihan yang selaras dengan standar keselamatan dan tren perlindungan konsumen. Kami berharap inisiatif ini akan memungkinkan mitra pengemudi kami untuk memberikan layanan yang lebih aman dan nyaman bagi konsumen,"  ucap Andito B. Prakoso selaku Managing Director Lalamove Indonesia.

Lalamove Driver Academy Mendorong Pertumbuhan Ekosistem Digital Logistik 

Acara Lalamove Driver Academy yang berlangsung pada Kamis, 28 Maret 2024, juga  bertujuan untuk mendorong pertumbuhan ekosistem digital logistik online yang kuat. Melalui acara ini, diharapkan adanya sinergi antara pengemudi andal dengan pengetahuan luas tentang dinamika sektor logistik nasional yang terus berubah. 

Dalam acara ini hadir narasumber dari APINDO, yaitu Rudolf Saut Butarbutar sebagai Direktur Eksekutif dari Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO). Bagi Rudolf Saut, kolaborasi lintas sektor merupakan suatu keharusan mengingat sektor logistik pembangunan perekonomian Indonesia sangat besar.

"Inisiatif pelatihan seperti ini sangat penting bagi para pengemudi, membekali mereka dengan pengetahuan yang diperlukan untuk mengurangi potensi kejahatan. Karena perusahaan logistik seperti Lalamove berperan sebagai perantara penting antara bisnis dan konsumen, kami yakin program pelatihan ini akan membantu mengurangi berbagai pelanggaran," tambah Rudolf Saut.

Manfaat Lalamove Driver Academy Bagi Para Mitra Driver

Lalamove Driver Academy juga memberikan kesempatan bagi mitra driver untuk mendapatkan edukasi penting dari narasumber yang kompeten. Hal ini selaras dengan visi & misi Lalamove untuk memberikan kualitas layanan, membangun ekosistem logistik yang tertib dan aman, serta meningkatkan kontribusi mitra driver dalam pertumbuhan ekonomi Indonesia. 

Sosialisasi ini juga menjadi ajang silaturahmi antara Lalamove dengan mitra driver di bulan suci Ramadan dan mendapat respon positif dari para mitra. Salah satunya adalah Ade Kurniawan, mitra driver armada sepeda motor. 

Bagi Ade, acara ini sangat bermanfaat karena mengedukasi keselamatan di jalan. Ia mendapatkan ilmu tentang cara mengantar barang dengan aman sampai ke customer. Ia berhadap acara ini perlu terus dibuat sekaligus menjadi waktu berkumpul antar rekan mitra driver. 

Acara Sosialisasi Lalamove Driver Academy juga menjadi ajang silaturahmi antara Lalamove dan mitra driver dalam bulan suci Ramadhan. Dalam, kesempatan yang sama, Lalamove memberikan paket sembako kepada mitra driver yang memberikan kontribusi positif bagi pertumbuhan Lalamove di Indonesia.

“Mitra driver kami merupakan bagian yang tidak dapat terpisahkan dari pertumbuhan Lalamove di Indonesia, Lalamove Driver Academy merupakan bentuk apresiasi kami kepada mitra driver yang selama ini menjadi garda terdepan bagi pertumbuhan sektor logistik nasional.” Tutup Bapak Andito.

Read more