6 Alasan Mengapa Kampus adalah Tempat Terbaik untuk Mendapatkan Order

featured image

Sebagai driver layanan pengantaran penumpang, Anda harus mulai mengenali lokasi-lokasi yang berpotensi mendatangkan lebih banyak cuan dibanding tempat lainnya. Karakteristik utama untuk menentukan apakah sebuah lokasi potensial untuk meraup cuan adalah apakah tempat tersebut secara stabil selalu ramai dikunjungi. Oleh sebab itu, beberapa lokasi seperti wahana permainan, kawasan perbelanjaan, dan kawasan perkantoran biasanya telah masuk ke dalam list lokasi incaran utama.

Namun, tahukah Anda ada satu lokasi yang kerap kali luput dari daftar incaran para driver ojek online? Yup, lingkungan kampus! Padahal, lokasi satu ini memiliki potensi yang sangat baik lho untuk mendatangkan banyak pelanggan. Yuk, kita bahas kenapa Anda bisa memilih kampus sebagai tempat terbaik untuk mendapatkan pesanan!

Populasi Mahasiswa yang Besar dari Berbagai Fakultas

Umumnya, sebuah kampus dipenuhi ribuan mahasiswa yang berasal dari berbagai fakultas. Berbeda dengan sekolah yang memiliki agenda teratur dari berangkat hingga pulang, mahasiswa biasanya mempunyai kebutuhan pada jam yang berbeda-beda antar satu sama lain, sehingga Anda tidak perlu khawatir dengan kemungkinan sepi orderan pada jam-jam tertentu. Sebab, Anda tidak perlu menunggu jam tertentu pula untuk menunggu seseorang yang membutuhkan jasa pengantaran penumpang yang Anda tawarkan.

Bahkan, Anda bisa berjaga seharian di lingkungan kampus, dan mendapatkan paling sedikit tiga orderan setiap harinya. Hal itu dikarenakan jam masuk kelas yang tentunya berbeda antara satu rombongan belajar dengan rombongan belajar lainnya. Untuk jadi semakin cuan, jika memungkinkan, Anda juga dapat berkeliling ke beberapa fakultas guna mendapatkan lebih banyak pelanggan. Berkeliling juga akan membantumu memahami kesibukan mahasiswa dari masing-masing fakultas.

Akan tetapi, jika Anda tidak diperbolehkan untuk masuk ke lingkungan kampus, Anda bisa berjaga-jaga di depan gerbang yang paling banyak dilewati mahasiswa. Sebagai catatan, gerbang yang sering dilalui mahasiswa bukan berarti gerbang utama kampus. Anda harus melakukan riset terlebih dahulu untuk bisa menemukan lokasi terbaik untuk berjaga, demi meraup keuntungan sebanyak-banyaknya dari layanan Lalamove Ride.

Mobilitas Mahasiswa yang Tinggi

Beriringan dengan populasinya yang tinggi, mahasiswa juga memiliki mobilitas yang terbilang tinggi. Mulai dari perkuliahan, organisasi, kegiatan volunteer, diskusi, kerja kelompok, hingga kerja paruh waktu. Padatnya aktivitas harian mahasiswa membuat mereka harus bergerak cepat dari satu lokasi ke lokasi lainnya. Hal ini pun memicu mahasiswa untuk menemukan alternatif transportasi yang paling cepat dan terjangkau untuk memenuhi kebutuhan mobilitas mereka sehari-hari.

Di sinilah, Anda sebagai Mitra Driver Lalamove Ride bisa ambil peran. Apabila Anda berjaga di sekitar lingkungan kampus, akan sangat besar kemungkinan ada pesanan pengantaran dari mahasiswa yang hendak mobile dari kampus menuju lokasi kegiatan mereka berikutnya. Mahasiswa biasanya cenderung malas menunggu lama, karena mereka adanya tuntutan untuk datang tepat waktu agar semua aktivitas harian mereka dapat berjalan sesuai rencana. Oleh karena itu, mereka cenderung akan lebih memilih untuk melakukan perjalanan dengan alternatif transportasi yang paling dekat dengan mereka untuk mempersingkat waktu, sehingga pergerakan mereka bisa menjadi lebih efisien dan efektif.

Kebutuhan Transportasi Harian

Selain kepadatan aktivitas yang mereka lakukan selama satu hari penuh, mahasiswa juga memiliki kebutuhan transportasi harian rutin yang mau tidak mau harus mereka lalui. Kebutuhan tersebut adalah transportasi untuk pulang-pergi dari kos atau rumah mereka ke kampus. Kebutuhan inilah yang paling tidak bisa dibendung dan tak jarang mendatangkan dilema bagi mahasiswa, utamanya dalam hal biaya dan efisiensi.

Maka dari itu, akan menjadi langkah yang sangat baik, jika Anda berjaga di lingkungan kampus dan menawarkan layanan Lalamove Ride yang sangat terjangkau. Layanan yang Anda tawarkan pasti akan sangat menarik bagi mahasiswa yang kerap kali mempertimbangkan sisi ekonomis dan kenyamanan pelayanan. Mahasiswa yang hendak pulang setelah satu hari penuh berkegiatan di kampus pastinya tak ingin ribet menentukan armada transportasi yang cocok untuk mengantar mereka. Dari sinilah, Anda bisa memanfaatkan situasi dengan menawarkan jasa pengantaran penumpang yang paling worth it bagi si mahasiwa!

Kebutuhan satu ini tentu tidak boleh Anda abaikan lho! Pasalnya, kebutuhan seperti inilah yang berpotensi menjadi keuntungan jangka panjang untuk karirmu sebagai Mitra Driver Lalamove Ride. Apalagi, kebutuhan pengantaran pulang-pergi cenderung dilakukan pada jarak tempuh yang cukup jauh, sehingga customer memiliki potensi untuk memasukkan namamu ke dalam daftar 'Favorite Driver' apabila Anda memberi pelayanan terbaik yang bisa membuat mereka nyaman selama perjalanan.

Baca juga : 'Peluang Pekerjaan Sambilan Sebagai Mitra Driver Lalamove Ride untuk Mahasiswa'

Masifnya Kebutuhan Perjalanan Singkat

Meski mahasiswa memiliki kebutuhan primer untuk menempuh perjalanan yang relatif jauh saat berangkat maupun pulang kampus, tidak bisa dipungkiri bahwa mahasiswa memiliki kebutuhan perjalanan singkat yang lebih masif. Banyak trip mahasiswa yang hanya mencakup jarak pendek, seperti dari kampus ke kos atau ke restoran terdekat.

Perjalanan jarak dekat ini tentu akan sangat menguntungkan untukmu. Sebab, meski tarif yang Anda dapatkan dalam satu kali trip cenderung lebih murah, Anda tak perlu memakan banyak waktu untuk menyelesaikan satu perjalanan. Alhasil, Anda dapat segera kembali ke lingkungan kampus untuk menunggu customer berikutnya. Justru, bukan tidak mungkin Anda memperoleh keuntungan dua hingga tiga kali lipat hanya dalam waktu satu jam. Apalagi, tarif layanan yang lebih murah cenderung akan lebih menarik minat pelanggan yang berpikir mereka bisa lebih menghemat dengan itu.

Potensi Cuan Jangka Panjang

Jangan salah lho! Dengan aktif berjaga-jaga di sekitar wilayah kampus, Anda bisa menciptakan pelanggan loyal lewat kesan pertama yang baik. Biasanya, customer dari kalangan mahasiswa akan cenderung menggunakan jenis layanan dari penyedia jasa yang sama apabila mereka merasa puas saat pertama kali menggunakan layanan.

Nah, yang harus Anda ingat, mahasiswa akan menghabiskan waktu setidaknya empat hingga tujuh tahun di kampus tersebut. Dengan begitu, jika Anda berhasil memberikan kesan terbaik selama pengantaran pertama, maka secara tidak langsung, Anda akan menjadikan mahasiswa tersebut sebagai pelanggan setiamu. Sebab, mereka tak akan ragu memasukkanmu dalam daftar 'Favorite Driver', untuk meningkatkan kemungkinan trip dengan driver favoritnya di kemudian hari.

Bukan hanya itu, kesan yang baik pada pengantaran pertama akan membuat mereka percaya dengan layanan Lalamove Ride secara umum. Dengan begitu, akan ada lebih banyak orang yang mempercayakan perjalanan mereka dengan layanan Lalamove Ride. Hal ini tentu akan menguntungkanmu, karena semakin banyak orang yang kenal dan menggunakan jasa Lalamove Ride, semakin besar juga peluang Anda untuk bisa memperoleh cuan berlipat ganda di setiap harinya.

“Promosi” Berdasarkan Impresi Satu Orang

Jangan remehkan impresi positif dari satu orang customer. Pasalnya, pengalaman riil dari seorang pelanggan biasanya akan lebih mudah diterima publik dan menjadi buah bibir dari mulut ke mulut. Jika seorang pelanggan dari kalangan mahasiswa merasa terkesan dengan pelayananmu, mereka akan cenderung merekomendasikan layanan yang mereka gunakan pada teman mereka. Oleh karena itu, menjaga citra diri untuk mengembangkan impresi positif akan menjadi hal yang sangat krusial dalam memberi pelayanan kepada para customer. Baik dari segi keramahan, kenyamanan, ketepatan waktu, kesiagaan terhadap cuaca dan kondisi jalan, hingga pengetahuan yang cukup akan traffic.

Semakin banyak orang yang berpendapat baik tentang pelayanan driver Lalamove Ride, akan semakin baik juga untukmu. Sebab, artinya, akan ada lebih banyak orang yang mengandalkan jasa pengantaran penumpang Lalamove Ride, sehingga Anda dapat meraup lebih banyak penumpang di masa mendatang.

Bagaimana? Sekarang Anda sudah mendapat gambaran, kan, kenapa kampus bisa menjadi tempat terbaik untuk mendapatkan order pengantaran penumpang? Jadi, ayo mulai ubah siasat Anda dan raih lebih banyak untung sebagai Mitra Driver Lalamove Ride!

Gabung Mitra Driver Lalamove Ride Disini!

Read more