Persyaratan & Cara Gabung Lalamove Ride, Peluang Cuan Baru untuk Anda

featured image

Kabar gembira untuk Anda yang sedang mencari peluang cuan baru. Setelah hadir di Indonesia sejak 2018 melalui layanan pengiriman on-demand yang telah dipercaya individu dan lebih dari 15.000 mitra bisnis, Lalamove berekspansi dengan menghadirkan Lalamove Ride. 

Memperkenalkan Lalamove Ride, sebuah fitur baru yang ditujukan untuk pengantaran penumpang ke banyak area di Jabodetabek. 

Hadirnya layanan transportasi penumpang ini tentu menjadi angin segar bagi semua kalangan yang ingin mendapatkan penghasilan sampingan atau menjadikan pekerjaan utama. 

Untuk Anda pemilik kendaraan dan ingin memanfaatkan waktu senggang untuk menghasilkan banyak cuan, baca habis artikel ini. 

Persyaratan Menjadi Mitra Driver Lalamove Ride

Berikut ini persyaratan bergabung menjadi mitra driver Lalamove Ride: 

  • Memiliki kendaraan pribadi, seperti sepeda motor, sedan, atau MPV. Foto kendaraan tampak depan, belakang, dan samping dengan plat kendaraan yang telihat jelas.
  • Mempunyai Surat Izin Mengemudi (SIM) yang masih berlaku dan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) yang sesuai dengan kendaraan.
  • Mempunyai Kartu Tanpa Penduduk (KTP).
  • Smartphone iOS 11.0 ke atas atau Android 5.0 ke atas.
  • Menyiapkan file foto profil Anda.

Cara Daftar Lalamove Ride

Berikut ini tata cara mendaftar akun Lalamove Ride untuk menambah penghasilan. 

  1. Pastikan Anda memiliki akun Lalamove Driver.
  2. Klik menu “Ingin ambil orderan penumpang” pada aplikasi.
  3. Isi data kendaraan yang diminta, seperti merek kendaraan, tipe kendaraan, warna kendaraan, dan foto kendaraan.
  4. Ikuti training online melalui aplikasi.
  5. Proses pengajuan akan diproses paling lambat 30 hari. Cek status pengajuan Anda dalam kolom Dalam Pengecekan. 
  6. Jika pengajuan disetujui, Anda bisa melihat menu pilihan order Penumpang/Pengiriman.

FAQ

Berikut ini beberapa pertanyaan umum terkait dengan Lalamove Ride. 

Bagaimana cara menerima pesanan? 

Setelah pendaftaran berhasil, Anda bisa langsung ambil orderan dengan cara berikut ini: 

  • Klik ikon Ambil. 
  • Konfirmasikan mode Bekerja telah diaktifkan. 
  • Konfirmasikan jika Anda tidak memiliki pesanan yang tertunda atau diambil. 
  • Lalu Ambil Pesanan.

Berapa tarif atau biaya layanan Lalamove Ride? 

Tarif layanan Lalamove Ride didasarkan pada beberapa faktor, seperti situasi lalu lintas, volume pesanan, ketersediaan mitra pengantaran, biaya tambahan, dan lainnya. Oleh karena itu, tarif total layanan dapat bervariasi. 

Bisakah saya menggabungkan pengantaran barang? 

Order Lalamove Ride tidak boleh dijalankan bersamaan dengan pengantaran Lalamove Delivery (barang).

Bagaimana cara menghubungi customer? 

Anda bisa melihat nomor telepon customer dengan mengklik icon telepon. Ponsel akan otomatis melakukan panggilan ke pelanggan. Anda juga bisa menghubungi melalui teks dalam aplikasi. 

Kenapa saya tidak dapat menerima pesanan?

Coba hapus dan instal ulang aplikasi. Kemudian masuk ke akun Anda seperti biasa, atau lakukan restart aplikasi secara berkala dengan mengikuti cara berikut:

  • Klik logo PROFILE di bagian bawah kanan layar aplikasi.
  • Klik logo PENGATURAN di bagian kanan atas halaman profile.
  • Klik RESTART APLIKASI di bagian bawah layar.

Demikian informasi seputar persyaratan dan tata cara daftar driver Lalamove Ride terbaru. Jangan lewatkan kesempatan ini untuk bisa mendapatkan cuan tambahan dengan sistem kerja yang fleksibel. 

Anda bisa atur sendiri jam kerja dan lokasi kerja sesuai keinginan. Rasakan juga kesempatan mendapatkan penghasilan tak terbatas dari Lalamove Ride. Yuk, segera gabung menjadi Mitra Driver Lalamove Ride sekarang!

Gabung Mitra Driver Lalamove Ride Disini!

Read more