Jasa Angkut Barang Pindahan Rumah dan Kantor Jabodetabek dan Luar Kota

Memilih jasa angkutan barang yang terpercaya adalah langkah penting untuk menjamin kelancaran dan keamanan proses pindahan rumah maupun kantor. Anda mungkin dapat menemukan jasa pindahan rumah dan jasa pindahan kantor terdekat dengan armada pick up maupun truk yang biasanya mangkal di pinggir jalan.
Namun, jasa angkutan barang tersebut masih menggunakan cara konvensioanal. Tidak ada SOP penanganan barang apalagi pelacakan pengiriman. Tarifnya pun tidak memiliki standar yang jelas. Proses pindahan rumah dan kantor jadi tidak praktis dan bahkan tarifnya bisa lebih mahal dari harga yang seharusnya dibayar.
Sebagai jasa pengiriman barang baik di dalam dan luar kota, Lalamove hadir menjadi solusi jasa angkut barang untuk keperluan pindahan kantor dan rumah yang andal dan terpercaya. Cek informasi selengkapnya berikut ini.
Jasa Angkut Barang untuk Pindahan di Lalamove
Berbeda dengan jasa pengiriman lainnya, satu armada Lalamove hanya diperuntukkan sebagai sarana jasa angkut barang dari satu pelanggan saja. Sehingga, Anda tidak perlu khawatir barang-barang rumah dan kantor tercampur atau hilang saat pindahan.
Fitu live tracking memungkinkan Anda memantau perpindahan barang secara real time. Pindahan rumah dan kantor bebas cemas bersama Lalamove. Cari tahu lingkup layanan jasa angkutan barang Lalamove di sini.
Biaya Angkut Barang Pindahan
Alokasi biaya jasa angkutan barang untuk pindahan adalah hal penting lainnya yang harus diperhatikan. Biaya jasa angkutan barang pindahan biasanya akan bergantung pada jarak tempuh kepindahan serta jenis armada yang digunakan.
Sementara jenis armada yang digunakan bergantung pada volume dan atau berat muatan barang pindahan. Biaya lainnya yang mungkin muncul adalah biaya layanan dari jasa pengiriman barang seperti layanan tambahan pengangkut dan door to door delivery. Simak contohnya berikut ini.
Angkut Barang Pindahan di Jabodetabek
Karena merupakan satu kawasan administratif, pindahan rumah maupun pindahan kantor di area Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi, biasanya tidak terhitung sebagai pindahan antarkota.
Misalnya, Anda akan pindahan rumah dari Depok ke Bogor. Jarak Depok ke Bogor adalah 45.9 km via tol Jagorawi. Total berat angkutan barang pindahan sebesar 1,5 ton.
Dengan demikian Anda bisa menggunakan jenis armada engkel box Lalamove untuk pindahan rumah dan pindahan kantor yang memiliki kapasitas muatan sampai 2 ton dan menghitung total biaya jasa angkutan pindahan dengan biaya perjalanan per kilometer dikalikan dengan total jarak tempuh. Untuk biaya jasa engkel box dan biaya tambahannya, Anda bisa klik tombol di bawah ini.
Angkut Barang Pindahan di Luar Kota
Biaya jasa pindahan rumah maupun jasa pindahan kantor untuk ke luar kota tentunya memiliki satuan harga yang lebih besar. Lalamove tidak hanya melayani jasa angkutan barang pindahan di Jabodetabek tapi juga ke berbagai kota besar seperti Bandung, Jogja, Solo, Semarang, Surabaya dan Cirebon.
Misalnya, Anda akan pindahan rumah dari Depok ke Bandung. Jarak Depok ke Bogor adalah 167.9 km via tol Cipularang. Total berat angkutan barang pindahan sebesar 4 ton.
Dengan demikian Anda bisa menggunakan jenis armada CDD box yang memiliki kapasitas muatan sampai 5 ton dan menghitung total biaya jasa angkutan pindahan berdasarkan jarak tempuhnya.
Baca Juga 'Sewa Truk Anti Ribet Dengan Jasa Pengiriman Instan Lalamove'
Jenis Transportasi untuk Angkutan Barang
Berikut ini adalah daftar jenis transportasi untuk jasa angkutan barang lengkap dengan deskripsi dimensi volume dan berat muatan maksimal.
Van
Ukuran mobil van 400 x 160 x 190 cm. Batas ukuran barang 210 x 150 x 120 cm. Berat maksimal 600 kg. Cocok untuk pindahan kos berskala kecil tanpa ada furnitur berat.
Pickup Bak
Ukuran mobil pickup bak 250 x 174 x 116 cm. Batas ukuran barang 200 x 160 x 120 cm dengan dimensi volume 6 CBM (meter kubik). Berat maksimal 800 kg. Armada jenis ini cocok untuk jasa angkut barang seperti furnitur sedang dan beberapa barang elektronik ukuran kecil.
Pickup Box
Ukuran mobil pickup box 250 x 155 x 129 cm. Batas ukuran barang 240 x 160 x 120 cm dengan dimensi volume 4 CBM. Berat maksimal 1 ton. Pickup box cocok untuk jasa angkutan barang pindahan skala sedang dengan beberapa furnitur sedang dan beberapa barang elektronik rumah tangga.
Engkel Box
Ukuran mobil engkel box 320 x 250 x 180 cm. Batas ukuran barang 310 x 170 x 170 cm dengan dimensi volume 9 CBM. Berat maksimal 2 ton. Armada engkel box bisa digunakan untuk pindahan rumah maupun pindahan kantor berskala sedang. Mesin kantor ukuran sedang hingga sofa dan kursi bisa diangkut menggunakan armada ini.
Engkel Bak
Ukuran mobil engkel bak 320 x 250 x 160 cm. Batas ukuran barang 310 x 170 x 170 cm dengan dimensi volume 10 CBM. Berat maksimal 2,5 ton. Untuk kapasitas jasa angkutan barang yang lebih besar bisa menggunakan engkel bak yang cocok untuk pengangkutan lemari dimensi tinggi sampai ranjang besi dan mesin fotokopi.
Truk CDD Bak
Ukuran truk CDD bak 450 x 200 x 200 cm. Batas ukuran 450 x 200 x 200 cm dengan dimensi volume 26 CBM. Berat maksimal 5 ton. Muatan yang besar dan bak terbuka membuat truk CDD bak sangat pas digunakan sebagai jasa angkutan barang bervolume besar. Mulai dari kabinet dapur sampai wardrobe pakaian bisa diangkut dengan armada ini.
Truk CDD Box
Ukuran truk CDD Box 450 x 200 x 200 cm. Batas ukuran 450 x 200 x 200 cm dengan dimensi volume 24 CBM. Berat maksimal 5 ton. Dilengkapi box pelindung membuat armada jenis ini cocok untuk mengangkut barang-barang elektronik yang memerlukan tingkat keamanan ekstra seperti cooker hood, unit AC sampai home theater.
Truk Fuso
Ukuran truk fuso 500 x 200 x 200 cm dengan dimensi volume 25 CBM. Berat maksimal 8 ton. Dengan muatan yang besar, truk fuso cocok untuk pindahan praktis yang mengakomodasi segala jenis barang. Mulai dari furniture sampai barang elektronik ukuran besar dan berat bisa diangkut pakai truk fuso.
Baca Juga 'Butuh Sewa Pick Up Bak? Kirim Pakai Lalamove aja!'
Alasan Memakai Jasa Angkut Barang dari Lalamove
Jangan salah pilih jasa angkutan barang untuk pindahan. Pastikan Anda gunakan jasa pengiriman barang andal dan terpercaya demi kelancaran dan keamanan proses pindahan rumah maupun pindahan kantor. Temukan alasan tepat menggunakan Lalamove untuk berbagai keperluan pindahan Anda berikut ini.
Pemesanan Mudah dan Praktis
Lalamove hadir melalui aplikasi di smartphone berbasis Android dan iOS untuk memudahkan pemesanan jasa angkutan barang untuk pindahan. Tidak perlu repot sewa armada apalagi negosiasi harga. Biarkan Lalamove melakukannya untuk Anda.
Tersedia Pilihan Armada Sesuai Kebutuhan
Lalamobe menyediakan armada roda empat untuk jasa angkutan barang pindahan mulai dari kapasitas muatan 600 kg dengan van sampai 8 ton dengan truk fuso.
Pindahan Lebih Cepat Dengan Extra Helper
Tersedia layanan tambahan extra helper (tambahan pengangkut) untuk membantu proses bongkar muat pindahan jadi lebih cepat. Layanan tambahan ini sangat bermanfaat untuk para single fighter pindahan rumah.
Layanan Jasa Pindahan Rumah Terjadwal
Pindahan rumah sebaiknya perlu penjadwalan jauh-jauh hari agar tidak mengganggu rutinitas. Jasa angkutan barang Lalamove memberikan keleluasan penjadwalan pengiriman barang pindahan sampai 30 hari ke depan.
Biaya Jasa Angkutan Barang yang Terjangkau
Lalamove menghadirkan skema biaya jasa pindahan rumah yang transparan dan bersahabat.
Biaya jasa angkutan barang didasarkan pada jarak tempuh dan bukan pada total berat muatan barang. Tidak akan ada biaya tersembunyi yang ditagihkan.
Melayani Jasa Angkut Barang ke Luar Kota
Tidak hanya melayani jasa angkutan barang dalam kota, Lalamove juga menawarkan layanan jasa pengiriman barang ke kota-kota besar lainnya di Pulau Jawa seperti Bandung, Cirebon, Jogja, Semarang, Surabaya, dan Malang. Tarif jasa angkutan barang luar kota yang dibebankan sudah termasuk biaya bahan bakar, jasa driver, dan kapasitas muatan maksimal armada.
Fitur Live Tracking Untuk Menjamin Keamanan
Jasa angkut barang konvensional tidak bisa memberikan informasi pelacakan secara real time. Dengan menggunakan jasa angkutan barang pindahan Lalamove kamu tidak perlu lagi khawatir soal keamanan barang. Fitur live tracking memungkinkan Anda untuk memantau pergerakan armada secara real time. Fitur ini akan secara otomatis muncul saat pengiriman mulai berjalan.
Pindahan rumah bikin cemas? Yuk, coba pakai jasa pengiriman barang Lalamove sebagai solusi untuk kebutuhan pindahan rumah dan pindahan kantor anti ribet.
Pindahan Rumah Aman Pakai Aja
#KirimPakaiLalamove