Tips & Peluang Bisnis Grosir Mainan Anak di Jakarta

featured image

Menjual mainan anak-anak saat ini masih menjanjikan. Di tengah gempuran gadget, nyatanya mainan anak akan terus dicari oleh orang tua. Begitu juga di kota-kota besar seperti Jakarta. Yuk simak serba-serbi peluang bisnis mainan anak di kota Jakarta!

Seperti Apa Peluang Usaha Grosir Mainan Anak? 

Peluang bisnis mainan anak di Jakarta pun terus meningkat. Bayangkan saja, anak-anak tergolong mudah bosan dengan mainan. Begitu mainan baru datang, seminggu main saja sudah bosan. 

Orang tua kerap membeli minimal 3-4 mainan dalam setahun, belum lagi dengan pertumbuhan kelahiran di Indonesia. Terbayang bagaimana peluang bisnis mainan anak? 

Mainan juga menjadi produk yang tahan lama. Tak seperti makanan yang punya masa kedaluwarsa. Mainan tak akan pernah basi jika disimpan dalam jangka panjang sehingga risiko juga kecil. 

Peluang bisnis mainan anak di Jakarta pun tak sebatas hanya untuk dijual, tetapi juga bisa disewakan. Anda bisa menemukan banyak tempat sewa mainan anak yang melayani pengiriman ke luar kota. 

Bagi orang tua, sewa mainan bisa jadi alternatif untuk menghemat budget. Belum lagi mainan berkualitas bagus punya harga cukup mahal. Hal ini tentu bisa menjadi peluang bisnis menjanjikan. 

Anda bisa menjual sekaligus menyewakan mainan berukuran besar, seperti mainan role play, busy board, Montessori, mobil aki, pikler & brakiasi, trampolines, tricycles, scooters, dan balance bikes.

Tips Memulai Bisnis Mainan Anak

Namun, dengan banyaknya penjual mainan anak, menambah juga daftar kompetitor. Agar bisnis grosir mainan anak berjalan lancar, berikut ini beberapa tips yang perlu disimak. 

Tentukan target pasar

Kalau bicara target pasar dari mainan, tentu saja untuk anak-anak. Namun, mainan untuk usia berapa yang ingin Anda jual. Dengan menentukan rentang usia, Anda bisa menentukan jenis mainan yang cocok untuk mereka. Sebagai contoh, mainan newborn, tentu berbeda dengan anak usia 5 tahun.

Sediakan mainan anak edukatif

Orang tua zaman sekarang banyak mencari mainan anak edukatif, seperti lego, puzzle, balok kayu, dan lainnya. Lewat mainan ini, anak-anak jadi belajar kemampuan motorik, sensorik, verbal, sekaligus kreativitas. 

Peluang mainan edukatif cukup besar. Pastikan Anda menyediakan pilihan mainan edukatif, bahkan menjual paket usaha mainan edukatif untuk reseller. 

Cari supplier yang tepat

Tips memulai bisnis mainan anak adalah mencari supplier yang tepat. Lakukan riset terlebih dahulu, lalu mendatangi produsen langsung untuk mendapatkan penawaran harga yang murah. 

Kalau cari mainan murah, Anda juga bisa pertimbangkan impor mainan. Pilih importir mainan terpercaya dengan kualitas terjamin. Pelajari juga cara dan ketentuan impor mainan sebelum mengambil barang.

Manfaatkan live shopping 

Saat ini ada banyak platform untuk menjual mainan. Selain offline, Anda bisa menjual secara online. Manfaatkan media sosial dengan membuat katalog produk. Selain itu, Anda juga bisa melebarkan sayap bisnis dengan mencoba peruntungan di marketplace

Jangan lupa juga untuk memanfaatkan platform live shopping untuk berjualan seperti di TikTok. Ambil jam-jam ramai, seperti malam hari jika ingin menjual mainan. Biasanya, orang tua baru membuka media sosial pada malam hari dan potensi barang terjual semakin tinggi. 

Riset produk secara berkala

Meskipun mainan tidak basi layaknya makanan, Anda tetap harus mengganti stok mainan secara berkala. Seperti diketahui jika tren mainan anak bisa berubah-ubah. Jangan sampai ketinggalan zaman dan ketahui apa yang sedang digandrungi anak-anak. 

Namun, pertimbangkan kebanyakan mainan musiman hanya bertahan dalam beberapa waktu. Hindari stock terlalu banyak. Mainan yang terus dicarilah yang perlu distok, seperti boneka, masak-masakan, dan mobil-mobilan.

Memberikan diskon pada momen tertentu 

Harus diakui jika bisnis mainan anak di kota-kota besar terus menjamur. Persaingan bisnis cukup besar, sehingga Anda harus menciptakan branding yang tepat, tak lupa dengan memberikan promosi untuk menarik pembeli. 

Berikan harga promosi, paket mainan murah, dan potongan harga hingga bonus pada momen tertentu. Contohnya, manfaatkan momen kenaikan kelas, lebaran, dan momen liburan sekolah untuk memberikan promo.

Baca juga : 'Wajib Simak! 9 Tips Bisnis Sewa Perlengkapan dan Mainan Bayi Agar Laris Manis'

Kerja Sama dengan Lalamove untuk Bisnis Lebih Mudah

Hal tak kalah penting saat membangun sebuah bisnis adalah memilih rekan yang tepat. Tak hanya supplier, tapi juga jasa pengiriman barang. Jasa logistik seperti Lalamove, dapat membantu Anda sebagai pelaku bisnis grosir mainan anak di Jakarta. 

Jika Anda khawatir dengan kualitas barang yang akan dikirimkan, terlebih pengiriman luar kota, Anda dapat memilih armada pick up box dari Lalamove untuk pengiriman grosir mainan Anda karena armada ini tertutup sehingga aman dari cuaca luar serta ruang yang luas untuk menghindari barang bertumpuk.

Dengan banyaknya pilihan armada lainnya, seperti van, pick up bak, engkel bak, engkel box, hingga truk, Anda selaku pebisnis bisa memilih kendaraan lebih fleksibel dan sesuai kebutuhan.  

Jangan khawatir juga untuk tarif pengiriman antarkota, biaya tarif pengiriman barang Lalamove cukup terjangkau dengan beragam pilihan layanan, seperti Extra Helper hingga Multi-Stop. 

Salah satu usaha mainan yang telah bergabung menjadi mitra bisnis Lalamove dan mempercayakan pengirimannya adalah Kiddy.id yang bergerak sebagai pusat sewa barang-barang kebutuhan anak. Bermula dari bisnis online, Kiddy.id mempercayakan Lalamove untuk pengiriman barang hingga ke Jabodetabek, Bandung, Semarang, dan Surabaya.

Ayo segera bergabung menjadi mitra bisnis Lalamove dan dapatkan banyak manfaatnya seperti prioritas pengiriman agar kiriman Anda menjadi semakin cepat dan efisien. Tak hanya mendapatkan prioritas pengiriman, Anda juga bisa mendapat banyak keuntungan, seperti diskon dan cashback. Selain itu, keuntungan yang akan Anda peroleh antara lain:

  1. Menyatukan beberapa pengguna di bawah satu akun bisnis untuk pengelolaan yang lebih mudah
  2. Konsolidasi dan kelola semua pengeluaran Anda dari dompet terpusat Laporan bulanan perusahaan
  3. Dapatkan laporan bulanan untuk membantu melacak penggunaan dan pengeluaran Anda dengan integrasi situs web e-commerce Lalamove

Ingin bisnis semakin berkembang seperti Kiddy.id dan lebih dari 15.000 mitra bisnis yang telah mempercayakan pengiriman barang dengan Lalamove? Gabung mitra bisnis Lalamove sekarang!

Gabung Mitra Bisnis Lalamove Sekarang!

Read more