Olympic Furniture Percayakan Pengiriman Antarkota dengan Lalamove

featured image

Keberadaan rumah sebagai kebutuhan primer akan selalu diikuti oleh kebutuhan terhadap furniture. Mulai dari lemari, ranjang, hingga drawer multifungsi, semua orang yang memiliki rumah pasti membutuhkannya. Kebutuhan serta permintaan yang konstan terhadap produk tersebut membuatnya menjadi salah satu lahan bisnis furniture yang menguntungkan. 

Jika dahulu membeli furniture harus datang ke toko secara langsung, sekarang sudah tidak perlu lagi. Digitalisasi pasar jual beli telah memberikan kemudahan bagi para konsumen untuk berbelanja furniture secara online

Di sisi lain, toko online juga memberikan keuntungan bagi para pebisnis untuk meningkatkan volume penjualan. Berkembangnya ekosistem digital pasar jual beli ke arah yang positif, memunculkan peran baru yang tidak kalah pentingnya, yaitu jasa pengiriman barang. Pemasaran bisnis furniture secara online harus didukung oleh layanan pengiriman barang yang handal. Apa saja faktor penting dalam memilih layanan pengiriman barang? Simak ulasan lengkapnya berikut ini.

Tips Memilih Layanan Pengiriman Barang untuk Bisnis Furniture Online

Simak beberapa tips dalam memilih pengiriman bisnis furniture Anda di bawah ini!

Pilih Jasa Pengiriman Barang dengan Ongkir Terjangkau

Produk furniture rata-rata memiliki dimensi dan volume yang besar. Hal tersebut akan berdampak pada tingginya tarif ongkir, apalagi jika furniture tersebut harus dikirim ke luar kota. 

Sementara survei dari Snapcart dan Twitter menunjukkan bahwa lebih dari 50% konsumen menjadikan tarif ongkir sebagai penentu keputusan utama dalam pembelian online. Oleh karena itu, pelaku bisnis furniture perlu memilih layanan pengiriman barang dengan tarif ongkir terjangkau.

Pilih Jasa Pengiriman Barang yang Terjadwal 

Ketepatan waktu dalam pengiriman barang furniture akan menjadi modal pengaruh yang baik bagi konsumen. Jadwal pengiriman barang sesuai pesanan yang masuk merupakan kunci agar barang dapat sampai ke tangan konsumen tepat waktu. 

Oleh karena itu, diperlukan layanan pengiriman barang dengan fitur penjadwalan yang mudah dan praktis, khususnya untuk pengiriman barang antarkota. 

Pilih Armada Pengiriman Barang yang Sesuai

Penggunaan armada yang tepat menjadi penting untuk menghindari terjadinya inefisiensi pengiriman barang. Volume pengiriman dan jarak tempuh merupakan dua faktor penting dalam menentukan armada pengiriman barang yang akan digunakan. 

Misalnya, untuk pengiriman furniture berupa lemari besar dua pintu sebanyak satu unit dapat menggunakan pick up bak untuk pengiriman dalam kota dan pick up box atau engkel box untuk pengiriman antarkota. 

Ketersediaan armada yang bervariasi dari layanan pengiriman barang akan memberikan kemudahan bagi pelaku bisnis furniture dalam melakukan efisiensi. 

Pilih Jasa Pengiriman Barang yang Terjamin

Keamanan adalah hal yang tidak dapat ditawar dalam bisnis furniture online. Pelaku bisnis furniture wajib memilih layanan pengiriman barang dengan standar keamanan yang baik. Hal tersebut dapat dilihat dari fitur keamanan yang ditawarkan seperti live tracking, prosedur penanganan paket pengiriman, asuransi hingga layanan customer service

Baca Juga '7 Contoh Bisnis Online UMKM untuk Inspirasi Usaha yang Menguntungkan'

Lalamove Solusi Tepat Pengiriman Bisnis Furniture Antarkota

Lalamove adalah penyedia jasa teknologi pengiriman barang one stop on-demand di Indonesia. Lalamove mendukung terselenggaranya ekosistem jual beli furniture secara digital melalui layanan pengiriman barang yang mudah, aman, handal, dan terjangkau.

Temukan beragam solusi tepat pengiriman furniture antarkota yang ditawarkan Lalamove berikut ini.

 

Ongkir Terjangkau dan Promo Pengiriman 

Lalamove percaya bahwa digitalisasi menjadi salah satu solusi turunkan biaya pengiriman barang antarkota. Pengiriman furniture antarkota saat ini banyak didominasi oleh sistem trucking yang 80% masih menggunakan metode konvensional. Lalamove menawarkan pengiriman barang sistem trucking secara digital melalui aplikasi dan website.

Dengan adanya digitalisasi sistem pengiriman tersebut, Lalamove mampu membuat proses perencanaan, pemantauan, dan pembayaran menjadi lebih mudah, cepat, dan hemat. Dampaknya, tarif ongkir pengiriman furniture antarkota dapat jadi lebih terjangkau. Penjual dan pembeli jadi sama-sama untung.

 

Tersedia Berbagai Jenis Armada Pengiriman

Saat ini armada yang disediakan oleh Lalamove untuk pengiriman furniture antarkota meliputi van, pick up bak, pick up box, engkel bak, engkel box, serta truk CDD. Kapasitas maksimum untuk layanan pengiriman antarkota Lalamove saat ini mencapai 5 ton. 

Anda dapat dengan leluasa memilih jenis armada pengiriman barang sesuai kebutuhan pengiriman bisnis Anda.

 

Pengiriman Instan yang Aman dan Dapat Diandalkan

Proses pemantauan keamanan pengiriman secara digital oleh Lalamove diwujudkan dengan adanya fitur live tracking 24 jam. Anda dapat dengan mudah dan cepat memantau pergerakan proses pengiriman barang. 

Selain itu, berbeda dengan sistem trucking ekspedisi lain yang membawa muatan dari beberapa pengirim, Lalamove hanya akan membawa muatan barang dari satu orang pengirim. Sehingga resiko barang hilang karena tertukar dapat diminimalisir.

 

Fitur Pendukung Layanan Pengiriman Furniture Antarkota

Berikut ini adalah beberapa fitur pendukung lain untuk layanan pengiriman bisnis furniture antarkota dari Lalamove.

  • Fitur penjadwalan memungkinkan pelaku bisnis furniture melakukan perencanaan pengiriman yang tepat sehingga furniture pembelian konsumen dapat sampai tepat.
  • Fitur multi stop memungkinkan Anda mengirim beberapa barang pesanan pembeli yang berbeda dalam satu kali antar. Ongkir jadi lebih hemat berkali lipat.
  • Fitur berbayar bongkar muat untuk layanan bantuan bongkar muat paket kiriman.

Saat ini, pengiriman antarkota Lalamove dilayani di tiga kota besar Pulau Jawa, yaitu Jabodetabek, Bandung dan sekitarnya, serta Surabaya dan sekitarnya. Selanjutnya, Lalamove akan melakukan ekspansi ke kota besar lainnya agar dapat melayani seluruh provinsi di Pulau Jawa. 

Fitur Pendukung Layanan Bisnis Furniture Online

Tidak hanya menyediakan layanan pengiriman barang, Lalamove juga membantu pelaku bisnis dalam rangka mengefisiensikan operasional melalui beragam fitur berikut ini:

  • Akun bisnis yang dapat diakses lebih dari satu operator.
  • Tanda tangan digital.
  • Laporan pengiriman.
  • Integrasi API website e-commerce.

Lalamove Membantu Olympic Furniture Percayakan Lalamove dalam Pengiriman Antarkota

Olympic Furniture merupakan salah satu perusahaan furniture terbesar dan tertua di Indonesia. Olympic Furniture sudah berdiri selama kurang lebih 38 tahun di Indonesia.

Olympic Furniture telah melakukan berbagai adaptasi selama mengembangkan bisnisnya, salah satunya melalui digitalisasi. Selain memasarkan produknya secara online, Olympic Furniture mempercayakan layanan pengiriman barang antarkota untuk pelanggannya kepada Lalamove.

Veronica Marcella selaku Vice Marketing Director Olympic Furniture mengungkapkan bahwa pengiriman barang merupakan faktor penting dalam memastikan kepuasan pelanggan. Olympic Furniture memilih Lalamove sebagai Mitra pengiriman barang antarkota berdasarkan teknologi pengiriman yang dimiliki Lalamove. 

“Kami selalu percaya bahwa teknologi dapat mendorong kami dalam mengembangkan Olympic Furniture, salah satunya melalui teknologi pengiriman”, ucap Veronica Marcella.

Produk terbaik dengan sentuhan perabotan yang memukau dan harga terjangkau dari Olympic Furniture kini dapat dikirim dengan aman dan biaya ongkir lebih hemat dengan Lalamove.

Benefit Mitra Bisnis Lalamove

Olympic Furniture merupakan salah satu dari sekian Mitra bisnis Lalamove yang telah merasakan manfaat dan keuntungan dari layanan pengiriman instan antarkota Lalamove. Berikut ini adalah berbagai keuntungan yang dapat Anda dapatkan sebagai mitra bisnis Lalamove.

  • Prioritas layanan pengiriman instan.
  • Kemudahan metode pembayaran melalui Wallet Lalamove atau sistem pascabayar.
  • Potongan biaya pengiriman instan pertama hingga 70%.
  • Promo bulanan khusus melalui paket potongan pengiriman instan senilai 50%.
  • Cashback berupa kupon potongan pengiriman instan hingga 5 juta rupiah per bulan.
  • Asuransi perlindungan produk selama proses pengiriman.
  • Pengiriman instan jarak jauh lebih aman.
  • Solusi integrasi API di platform digital bisnis Anda.
  • Customer service yang diberikan khusus untuk melayani Mitra bisnis.

Tunggu apalagi? Jadilah pelaku bisnis selanjutnya dan dapatkan banyak keuntungan bersama Lalamove. Gabung Mitra bisnis Lalamove dan temukan solusi pengiriman barang antarkota yang tepat dan hemat.

#KirimPakaiLalamove untuk solusi pengiriman bisnis furniture yang andal dan terpercaya!

Temukan Promo Pengiriman Bisnis Furniture Bersama Lalamove

Daftarkan Bisnismu Sekarang

Read more