Rekomendasi 5 Toko Hampers Kue Kering Bandung
Setiap menjelang lebaran ada banyak tradisi menarik yang dilakukan oleh masyarakat Indonesia. Tradisi menarik tersebut seperti mudik dan kirim hampers ke keluarga, saudara atau teman. Sebenarnya tradisi kirim hampers ini sudah ada sejak lama. Akan tetapi, saat pandemi tradisi tersebut semakin diminati. Dari sekian banyak ide isi hampers, hampers kue kering menjadi yang paling banyak diminati.
Dipilihnya kue kering untuk hampers membuat permintaan kue kering semakin meningkat. Kondisi ini tentu membuat peluang bisnis kue kering semakin menguntungkan dan menjanjikan. Anda yang tinggal di Bandung dan sedang mencari toko hampers kue kering, di bawah ini akan disebutkan beberapa rekomendasi tokonya.
Cara Memulai Bisnis Hampers Kue Kering
Meskipun bisnis hampers kue kering termasuk jenis bisnis musiman, tetapi peluang meraih keuntungan besar sangat terbuka lebar. Bisnis ini dikatakan sebagai bisnis maksimal karena rama di momen-momen tertentu seperti saat Lebaran, Natal, Imlek, Tahun Baru dan Wisuda. Jika Anda berniat untuk memulai bisnis ini, maka hal pertama yang harus disiapkan adalah modal.
Namanya bisnis pasti membutuhkan modal untuk memulainya. Ini merupakan tahap terpenting yang tidak boleh dilewatkan. Untuk menjalankan bisnis hampers kue kering, Anda bisa menyiapkan modal kurang lebih 1 sampai 3 juta. Modal tersebut nantinya akan digunakan untuk membeli bahan membuat kue kering, box hampers, aksesoris hampers dan keperluan lainnya.
Supaya lebih hemat, Anda bisa membuat kue kering sendiri atau bisa juga membeli kue kering yang sudah jadi kemudian dikemas ulang dalam hampers. Selanjutnya tentukan sistem pembelian yang digunakan. Sistem pembelian yang biasanya digunakan dalam bisnis adalah pre-order (PO) dan tanpa PO. Anda bisa menggunakan kedua sistem pembelian tersebut atau hanya memilih satu saja.
Menjalankan bisnis ini berarti Anda harus menguasai berbagai model hampers. Anda bisa mengemas hampers dalam berbagai bentuk ukuran. Mulai dari menggunakan kemasan keranjang, kardus, tas jinjing dan sebagainya.Bahan kemasan yang digunakan bisa mempengaruhi biaya pembuatan hampers. Semakin unik model hampers yang dibuat maka banyak pelanggan yang akan tertarik.
Selanjutnya lakukan promosi. Promosi bisa dilakukan secara rutin melalui media sosial. Anda bisa memanfaatkan keberadaan media sosial seperti Whatsapp, Instagram, Facebook dan lainnya.
Baca Juga 'Tips Memulai Bisnis Salad Buah di Bandung'
Rekomendasi Toko Hampers Kue Kering Tuk Sambut Bulan Suci Ramadhan di Bandung
Seperti yang disebutkan diatas jika setelah pandemi muncul banyak toko hampers kue kering baru. Hal ini tentu membuat pilihan toko hampers yang menjual kue kering semakin banyak sehingga membuat bingung dalam memilihnya. Supaya tidak bingung, inilah 5 rekomendasi toko hampers kue kering Bandung:
Sirine Patisserie
Rekomendasi yang pertama adalah Sirine Patisserie. Toko kue ini berada di Bandung dan sudah sangat populer. Sirine Patisserie memiliki beberapa produk unggulan seperti pai buah, choux au craquelin, cheesecake dan aneka kue kering. Disini Anda juga bisa memesan paket parcel atau hampers dan kue ulang tahun dengan harga yang terjangkau.
Choux tower menjadi salah satu signature product di Sirine Patisserie. Dimana produk ini sering dipesan konsumen untuk kue ulang tahun. Selain itu, juga biasa dipesan untuk perayaan hari spesial dan hampers musiman saat Natal dan Tahun Baru.
Cherie Patisserie
Produk unggulan dari toko kue ini adalah wedding cake dan birthday cake. Cherie Pattiserie juga menjual cake dan dessert lainnya dengan rasa yang enak dan tampilan menarik. Contoh kue dan dessert yang disediakan toko ini adalah birthday box, pie buah, kue soes classic, dan masih banyak lagi.
Cherie Pattiserie juga menerima pesanan hampers untuk berbagai acara penting, seperti Idul Fitri, Natal, Tahun Baru maupun Imlek. Kue kering untuk hampers yang dijual disini dikemas dengan menarik dan pastinya berbeda dengan hampers di toko lainnya.
Dapur Cokelat Bandung
Dapur Cokelat merupakan toko cokelat dan kue yang sudah memiliki beberapa cabang di berbagai kota besar di Indonesia, salah satunya ada di Bandung. Produk-produk yang dijual disini sebagian besar terbuat dari bahan dasar cokelat. Sebagian besar produk yang dijual disini gluten free tetapi soal rasa tetap enak dan lembut saat digigit.
Selain membeli cake and pastry, Anda juga bisa memesan bingkisan hampers untuk hari raya seperti Cookies Hampers, Mini Hampers, Medium Hampers dan Large Hampers. Beberapa kue kering yang bisa dipesan adalah peanut batter cookies, kasstengel, biscoff cookies, choco chip cookies dan klepon cookies. Dapur Cokelat juga menawarkan paket hampers yaitu
Buttersugar Cake House
Rekomendasi toko hampers kue kering Bandung selanjutnya adalah Buttersugar Cake House. Toko kue satu ini berada di kawasan arcamanik Bandung dan menjual berbagai menu kue dan dessert. Pilihan kue atau dessert yang bisa dipesan adalah kue bolu jadul, puding marie regal, puding lyche, milky cake, mango sago, puding chocolate clasik dna masih banyak lagi.
Selain menikmati lezatnya kue dan dessert yang dijual, Anda juga bisa memesan hampers disini. Hampers atau parcel yang dijual disini dikemas dengan baik dan aman. Selain itu, tampilannya juga cantik. Untuk harganya sangat terjangkau.
Workshop History Cake
Terakhir ada Workshop History Cake yang beralamat di Jl. Luna No 04, Jamika, Kec. Bojongloa Kaler, Kota Bandung. Workshop History Cake menjual kue tart untuk acara ulang tahun dan acara spesial lainnya. Disini juga menjual produk yang sangat unik yaitu bouquet flower. Bouquet flower yang dijual memiliki tampilan yang cantik dan pastinya bisa dimakan.
Produk lain yang dijual Workshop History Cake adalah baked cheese cake, dessert box mini, dan lainnya. Jika Anda sedang membutuhkan hamper kue kering juga bisa memesannya disini. Ada banyak pilihan kue kering yang bisa dipesan seperti nastar, green tea snow, kastengel, nutella choco cookies, pizza cookies dan snow white cheese. Harga hampers disini mulai dari Rp 55.000 saja.
Pengiriman Hampers Kue Kering Anti Hancur dengan Lalamove
Hampers kue kering yang sudah dikemas bisa dikirim menggunakan jasa pengiriman barang. Supaya hampers tetap aman dan tidak rusak sampai ditangan pembeli, disarankan untuk memilih jasa pengiriman hampers kue kering yang tepat. Adapun jasa pengiriman yang direkomendasikan adalah Lalamove.
Ada banyak keuntungan yang akan didapatkan jika menggunakan Lalamove. Sebagai jasa pengiriman barang, Lalamove menyediakan beberapa pilihan armada mulai dari armada roda dua, roda empat hingga armada van. Anda bisa memilih armada sendiri yang disesuaikan dengan hampers yang dikirim.
Selain itu, terdapat fitur real time tracking yang membuat pengiriman hampers jadi lebih mudah untuk dipantai. Kirim hampers kue kering dengan Lalamove pun bisa menghemat ongkos kirim dengan adanya fitur multi stop.
Percayakan Pengiriman Bisnis Hampers Anda Bersama Lalamove!
Baca Juga '10 Ide Hampers Lebaran Unik dan Berkesan Selain Makanan'