Ketekunan dan Sikap Pantang Menyerah dari Mitra Driver Angga Membawanya Sukses dalam Waktu Singkat

Lalamove sebagai aplikasi pengiriman barang dan layanan antar penumpang, terus berkembang pesat sehingga menjadi peluang besar bagi banyak orang dalam mendapatkan penghasilan tambahan bahkan menjadikannya sebagai pekerjaan utama.
Kali ini, mitra driver Angga berkesempatan dalam menceritakan kisahnya. Ia baru saja bergabung dengan Lalamove sejak dua bulan lalu menggunakan armada motor, namun telah menunjukkan dedikasi luar biasa dan hasil yang memuaskan dalam pekerjaannya. Yuk kita simak perjalanan kisah Angga dan bagaimana Ia menjadikan Lalamove sebagai fondasi utama karirnya saat ini.
Perjalanan Awal Angga Menjadi Mitra Driver Lalamove
Sebelum bergabung menjadi Mitra Driver Lalamove, Angga memiliki profesi sebagai seorang staff di sebuah perusahaan. Kemudian Ia memutuskan resign karena memiliki rencana untuk membuka usaha sendiri di bidang kuliner.
Mengetahui Lalamove dari Teman
Selagi merintis usaha tersebut, Angga ingin menambah lagi penghasilannya. Kemudian Angga mendapatkan informasi tentang Lalamove melalui temannya yang menyarankan untuk mencoba mendaftar sebagai mitra driver-nya. Hanya dalam waktu tiga hari setelah pendaftaran, Angga sudah bisa mengambil pesanan.
Angga mengemukakan bahwa kecepatan dan kemudahan dalam proses pendaftaran menjadi salah satu alasan utama mengapa Angga langsung tertarik bergabung.
Fleksibilitas Waktu Lalamove
Bagi Angga, Lalamove telah menjadi pekerjaan utamanya. Karena Ia bekerja mulai dari jam 9 pagi hingga jam 9 malam sehingga Ia menganggap profesi ini sama seperti orang bekerja di kantor.
Dengan ketekunannya tersebut, hanya dalam waktu dua bulan, Angga sudah terbiasa dengan ritme pekerjaan sehingga Ia juga sukses menyelesaikan misi dari Lalamove dan mendapatkan satu buah helm gratis sebagai hadiahnya. Ini juga merupakan hasil dari kerja kerasnya sehingga dalam waktu singkat, Angga telah paham agar selalu siap sedia mengambil berbagai pesanan, baik itu barang maupun penumpang.
Menurutnya, salah satu keuntungan besar menjadi Mitra Driver Lalamove adalah fleksibilitas waktu.
"Lalamove fleksibel, jadi saya bisa menggunakan waktu yang ada untuk hal lain, seperti merintis usaha kuliner saya sendiri," jelas Angga.
Dari cerita Angga, hal ini menunjukkan bahwa dengan manajemen waktu yang baik, menjadi driver Lalamove tidak hanya memberikan penghasilan tambahan, namun juga membuka peluang besar untuk mengejar impian lainnya.
Strategi Angga dalam Kesuksesannya
Angga memiliki strategi yang sederhana namun sangat efektif. Selain tekun, Ia juga tidak pernah pilih-pilih pesanan. Semua pesanan, baik pengiriman barang maupun antar penumpang, semua diambil.
Ini adalah salah satu kunci kesuksesannya sehingga hanya dalam waktu dua bulan pertama, pesanannya langsung melonjak. Dengan menerima semua jenis pesanan, Angga memperluas kesempatannya dalam menghasilkan cuan setiap hari.
Selain itu, Angga juga sering berfokus kepada titik ramai pesanan. Untuk pesanan penumpang, Ia biasanya fokus di tempat-tempat ramai seperti mall dan stasiun. Sedangkan untuk pengiriman barang, Ia lebih sering berkendara di sekitar area perumahan, di mana banyak pelanggan membutuhkan jasa antar barang.
Di sisi lain, Angga membiasakan diri untuk selalu mengkonfirmasi pesanan sebelum memulai perjalanan. Hal ini bertujuan untuk membangun kepercayaan dengan pelanggan. Komunikasi yang baik menjadi salah satu aspek penting dalam layanan antar penumpang maupun barang di Lalamove dan inilah yang Angga terapkan dalam aktivitasnya sehari-hari.
Tantangan sebagai Mitra Driver Lalamove
Bekerja di salah satu layanan Lalamove yaitu layanan transportasi penumpang, tentunya memiliki tantangan tersendiri. Bagi Angga, tantangan terbesar adalah bagaimana tetap konsisten dalam memberikan pelayanan terbaik sehingga Angga selalu memastikan agar setiap perjalanan, penumpangnya merasa nyaman.
Angga mengaku tidak pernah terlalu ngebut saat berkendara dan selalu menjaga kecepatan sesuai aturan lalu lintas agar penumpangnya merasa nyaman.
Ia juga memiliki tujuan yaitu ingin membangun image bahwa naik Lalamove Ride itu nyaman dengan memberikan pengalaman berkendara yang menyenangkan kepada para pengguna Lalamove. Hal ini berbuah manis karena Angga sukses mendapatkan feedback positif dari para penumpang.
Baca juga: 'Cerita Sukses Mitra Driver Lalamove dalam Mengantar Penumpang'
Inspirasi dari Angga, Driver Tekun Lalamove
Kisah Angga adalah salah satu contoh nyata bagaimana ketekunan dan kerja keras dapat membawa seseorang menuju kesuksesan meski dalam waktu yang singkat.
Dengan bergabung di Lalamove, Angga tidak hanya mendapatkan penghasilan tambahan tetapi juga waktu yang fleksibel dan memungkinkan dirinya untuk merintis usaha kulinernya.
Dalam dua bulan yang singkat ini, Angga telah menunjukkan bahwa dengan strategi yang tepat, layanan kepada pelanggan yang baik, dan dedikasi, seorang Mitra Driver Lalamove bisa meraih kesuksesan.
Untuk siapa saja yang mempertimbangkan untuk bergabung dengan Lalamove, cerita Angga ini bisa menjadi inspirasi. Lalamove selalu membuka pintu peluang yang luas bagi siapa saja yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan atau bahkan menjadikannya sebagai karir utama, seperti yang dilakukan oleh Angga.