Pengiriman Instan

Terima Kasih untuk Para Pejuang Pandemi

featured image

10 November 2021. Sudah hampir 2 tahun pandemi menyertai kehidupan kita. Tak terasa, begitu banyak suka cita yang telah dilalui bersama. Mulai dari berita lonjakan kasus Covid-19 yang tak ada hentinya, hingga pembatasan sosial berlapis yang sempat membuat kita berjarak dengan keluarga maupun sahabat dalam beberapa saat.

Kondisi pandemi begitu keras menimpa kita. Hampir semua lapisan masyarakat merasakan keresahan yang sama untuk pertama kalinya. Tentu bukanlah hal yang mudah untuk berjuang di tengah kenyataan pandemi, ribuan karyawan telah kehilangan pekerjaannya, di sisi lain juga ratusan pebisnis mengalami kerugian besar di saat yang sama. Namun, satu persatu mulai berhasil bangkit dan berjuang kembali dari keterpurukan tersebut.

Sudah selayaknya perjuangan yang telah dilalui ini mendapat apresiasi dari dan oleh setiap insan yang berhasil memperjuangkan dirinya, hidupnya bahkan keluarganya. Sekitar ribuan Mitra baru telah terdaftar sebagai Mitra bisnis maupun driver Lalamove di masa pandemi ini. Begitu banyak para pejuang baru yang hadir di masa pandemi yang layak mendapatkan apresiasi sebaik-baiknya. 

Terima kasih untuk para pebisnis yang telah memulai bisnisnya di tengah kesulitan pandemi. Begitu luas lapangan kerja yang telah terbangun kembali. Dari terjatuh hingga bangkit kembali, tentu saja kerja keras kalian telah berhasil mempengaruhi roda perekonomian jadi membaik dari sebelumnya.

Ucapan terima kasih dan sebuah kehormatan tersampaikan untuk para Mitra driver Lalamove yang telah berjuang setiap harinya membelah jalanan demi mengantarkan berbagai asa untuk para terdampak pandemi. Mulai dari pengiriman makanan, obat-obatan, hingga kebutuhan medis lainnya.

Pandemi masih belum berakhir, perjuangan tentu masih harus terus berkibar. Terima kasih untuk semua mitra dan pengguna Lalamove atas mimpi dan usaha yang telah dicurahkan selama hampir 2 tahun ke belakang.

Selamat Hari Pahlawan 2021 untuk Para Pejuang

Pesan Lalamove Sekarang

Baca juga: Lalamove Dukung Kehidupan Berkelanjutan Melalui Program #delivercare

Read more