Pengiriman Bisnis

Ahli Kambing: Armada Mobil Jadi Andalan untuk Pengiriman Instan

featured image

Selama Ramadan, bisnis kuliner menjadi salah satu lini bisnis yang cukup berkembang pesat. Tidak heran, pasalnya pada bulan tersebut permintaan konsumen terhadap aneka jenis kuliner juga meningkat, baik untuk konsumsi pribadi maupun sebagai hantaran.

Berkah Ramadan dan Lonjakan Penjualan

Lonjakan penjualan selama Ramadan pun dirasakan oleh usaha kuliner Ahli Kambing, yang khusus menyediakan aneka olahan kambing. “Kami memulai usaha ini pada 2018 yang sebenarnya diawali dengan pesanan via aplikasi WhatsApp. Alhamdulillah, dengan tanggapan positif yang cepat pada saat itu, pada tahun keempat kami sudah punya 2 cabang,” kenang Atiek Shahab, pemilik Ahli Kambing saat ditemui di dapur utama Ahli Kambing.

Aroma perpaduan aneka rempah yang kuat khas Timur Tengah, seketika menyeruak saat memasuki halaman rumah yang menjadi dapur utama Ahli Kambing di daerah selatan Jakarta. Sesekali, suara letupan minyak panas dan panci presto yang tak berhenti mendesis menjadi alunan merdu yang seolah melengkapi aroma masakan dan siap membuat lapar siapapun yang menciumnya.

Saat kali pertama rilis, pada 2018 Ahli Kambing hadir dengan tiga menu utama, yakni nasi kebuli, kambing goreng, dan kambing bakar rica. Meski tampak sederhana, ketiga menu tersebut masih menjadi andalan dan best seller menu di Ahli Kambing.

Atiek mengaku, alih-alih menambahkan terlalu banyak varian menu di dalamnya, Ahli Kambing tidak banyak menambahkan varian masakan dan memilih lebih fokus untuk menjaga kualitas serta rasa setiap hidangan yang disajikan.

Layaknya bisnis kuliner lain, selama Ramadan, Atiek mengaku ia pun merasakan kecipratan berkah lonjakan penjualan. “Bulan Ramadan sangat berperan penting buat saya. Peningkatan yang kami rasakan bisa hingga 3 kali lipat sehingga kontribusi Ramadan dalam setahun di bulan Ramadan itu sangat penting,” tutur Atiek.

Baca Juga 'Golden Black Coffee: Kerja sama API Dongkrak Penjualan via Aplikasi hingga 200%'

Lalamove, Kurir Instan yang Jadi Andalan

Ahli Kambing lahir dan besar sebagai bisnis kuliner online. Karena itu, kurir instan yang dapat diandalkan menjadi tulang punggung penjualan untuk menjaga kualitas makanan tetap sampai dalam kondisi terbaik ke tangan konsumen.

“Kami kali pertama bekerja sama dengan Lalamove saat menjelang Ramadan tahun lalu. Dengan perkembangan yang diberikan oleh Lalamove, sejauh ini saya dan konsumen sangat puas dengan layanan yang diberikan,” tukas Atiek.

Atiek mengungkap, ada 3 hal yang membuatnya sangat puas menggunakan jasa Lalamove sebagai jasa ekspedisi untuk usaha kulinernya, yakni tarif yang cenderung lebih murah, ketersediaan armada mobil untuk pengiriman instan, dan fitur penjadwalan pengiriman.

“Sejauh ini sangat minim jasa pengiriman instan yang menyediakan armada mobil. Bisnis kuliner makanan fresh, seperti Ahli Kambing sangat membutuhkan armada pengiriman instan yang bisa diandalkan. Instannya nggak main-main. Kalau saya pesan ya langsung datang. Baik itu motor atau mobil, sejauh ini Lalamove yang paling banyak membantu saya. Bisa dibilang, kontribusi Lalamove yang paling banyak digunakan,” Atiek bercerita.

Strategi lain yang juga ditempuh oleh Ahli Kambing untuk menaikkan penjualan adalah lewat penawaran double promo. Selama hampir seminggu, pada 31 Maret hingga 5 April lalu, Ahli Kambing bersama Lalamove memberikan double promo kepada pelanggan.

“Setiap ada promo kami pasti menginformasikan kepada konsumen kami. Yang namanya promo, berapapun jumlahnya pasti akan menarik. Lalamove dengan tarif yang relatif lebih rendah dibanding yang lain ditambah lagi ada harga promo dan juga tambahan lagi promo dari sisi kami bisa dibilang kombinasi ini memberikan dampak penjualan yang cukup signifikan,” tutur Atiek.

Penuhi Kebutuhan Pengiriman Bisnis Anda dengan #KirimPakaiLalamove

Pesan Lalamove Sekarang

Baca Juga 'Integrasi API Lalamove Tingkatkan Efisiensi Bisnis Pengiriman Fresh Juice Hingga 100%'

Read more