10 Masalah di Jalan Tol yang Biasa Terjadi, Para Driver Wajib Hati-Hati

featured image

Sebagai mitra driver delivery yang kerap mengantar barang dalam kota hingga ke luar kota, Anda pastinya kerap menggunakan jalan tol demi memudahkan proses pengiriman. Di tengah kemajuan teknologi dan perkembangan ekonomi, pengiriman barang menjadi salah satu elemen penting dalam menjaga kelancaran distribusi produk hingga sampai ke konsumen.

Namun, meskipun jalan tol dirancang untuk meningkatkan efisiensi waktu, ada sejumlah masalah di jalan tol yang bisa terjadi dan harus diantisipasi oleh para driver pengiriman barang dalam menjalankan pekerjaannya.

Apa saja sih masalah di jalan tol yang biasa terjadi? 

Beberapa Masalah di Jalan Tol yang Kerap Dialami Driver

Ban Mobil Pecah

Pecahnya ban di jalan tol bisa disebabkan oleh berbagai faktor dan ini bisa menjadi masalah serius bagi pengemudi driver. Beberapa penyebab umumnya bisa dikarenakan tekanan udara yang tidak sesuai, kecepatan tinggi, kerusakan struktur ban, kondisi jalan yang buruk, dan lainnya. 

Untuk mencegah pecahnya ban di jalan tol, Anda bisa memastikan tekanan udara ban sesuai dengan rekomendasi pabrikan. Hindari juga kecepatan yang berlebihan dan memperhatikan kondisi jalan saat mengemudi. Pastikan untuk membawa ban cadangan dan peralatan darurat, seperti dongkrak dan kunci roda di dalam kendaraan, apalagi jika harus kirim barang ke luar kota saat malam hari.

Baca juga : 'Hati-Hati! 8 Tips Membeli Ban Bekas untuk Mobil dengan Aman'

Kondisi Jalan Rusak

Kondisi jalan rusak di tol dapat menjadi masalah penghambat yang signifikan bagi driver. Dampaknya bisa menyebabkan keterlambatan pengiriman, kerusakan pada kendaraan, bahkan risiko kecelakaan. 

Lakukan pemantauan terhadap kondisi jalan tol sebelum memulai perjalanan. Anda dapat menggunakan aplikasi yang menyediakan informasi lalu lintas dan kondisi jalan secara real time. Segera hubungi pelanggan jika terjadi situasi seperti itu. Komunikasi terbuka dengan pelanggan dapat membantu mengurangi ketidaknyamanan dan ketidakpastian terkait pengiriman barang.

Cuaca Buruk

Cuaca buruk di jalan tol juga menjadi penghambat serius bagi driver pengiriman barang. Selain meningkatkan risiko kecelakaan, cuaca buruk juga memperlambat laju kendaraan dan berisiko terlambatnya pengiriman.

Saat mengemudi dalam cuaca buruk, penting untuk menyesuaikan kecepatan sesuai dengan kondisi jalan dan cuaca. Kurangi kecepatan sehingga dapat mengurangi risiko kecelakaan. Anda juga harus menggunakan lampu kendaraan dengan benar, termasuk lampu utama, lampu rem, dan lampu hazard.

Rest Area Penuh

Rest area yang penuh di jalan tol dapat menjadi penghambat bagi driver pengiriman barang karena dapat sulit mencari tempat beristirahat, mengisi bahan bakar, atau menggunakan fasilitas lainnya. Untuk mencegah hal tersebut, Anda perlu mengisi bahan bakar sebelum melakukan perjalanan jauh. 

Medan Jalan

Medan yang sulit di jalan tol, seperti jalan bergelombang, berliku, atau kemiringan yang curam, dapat menjadi penghambat bagi driver.

Sebagai seorang driver pengiriman barang, Anda harus melakukan pemantauan terhadap kondisi jalan tol sebelum memulai perjalanan. Jika memungkinkan, pilih rute yang lebih datar dan stabil untuk menghindari medan yang sulit. Saat mengemudi di medan yang sulit, penting bagi anda untuk menyesuaikan kecepatan, menjaga jarak aman, teknik mengemudi tepat dan aman di sesuaikan dengan kondisi jalan. 

Aquaplaning Akibat Jalan Licin

Aquaplaning atau tergelincir akibat jalan licin karena hujan dapat menjadi masalah serius bagi driver karena dapat menyebabkan kehilangan kendali atas kendaraan dan bahaya kecelakaan.

Demi mencegah hal tersebut, gunakan ban yang dirancang khusus untuk kondisi jalan basah. Ban dengan alur yang dalam dan saluran air yang efektif dapat membantu mengurangi risiko aquaplaning dengan lebih baik. Hindari menggunakan rem mendadak saat terjadi aquaplaning karena dapat menyebabkan kehilangan kendali atas kendaraan.

Kondisi Kendaraan

Kondisi kendaraan yang buruk atau mengalami masalah teknis di jalan tol dapat menjadi penghambat bagi driver pengiriman barang. Driver pengiriman barang harus memantau kondisi kendaraan sebelum melakukan perjalanan.

Anda harus memeriksa tekanan ban, level minyak, air pendingin, dan komponen-komponen lainnya untuk memastikan bahwa kendaraan dalam keadaan baik. 

Pastikan kendaraan yang digunakan untuk pengiriman barang sesuai dengan kebutuhan dan kondisi jalan tol yang dilalui. Jangan sampai over capacity karena setiap kendaraan memiliki kapasitas maksimal. 

Kondisi Fisik Driver

Kondisi fisik yang buruk pada driver saat mengirim barang dapat menjadi penghambat serius karena dapat mengurangi konsentrasi, reaksi, dan kinerja. Hal ini berpotensi meningkatkan risiko kecelakaan dan menghambat efisiensi pengiriman barang.

Penting bagi driver pengiriman barang untuk menjaga kesehatan secara menyeluruh. Atur pola tidur yang baik, konsumsi makanan bergizi, dan lakukan aktivitas fisik secara teratur. 

Baca juga : 'Tips Menjaga Kesehatan untuk Driver Online'

Rambu Jalan Tol 

Rambu di jalan tol sebenarnya bertujuan untuk meningkatkan keselamatan dan mengatur lalu lintas. Namun jika tidak dipahami dengan baik, dapat menjadi penghambat bagi driver.

Penting bagi driver untuk selalu waspada terhadap tanda dan rambu di sepanjang jalan tol. Perhatikan perubahan kondisi jalan, batas kecepatan, peringatan bahaya, dan petunjuk arah.

Lalu Lintas Padat

Kemacetan di jalan tol merupakan masalah yang kompleks dan dapat diakibatkan oleh berbagai faktor, seperti volume kendaraan yang tinggi, kecelakaan, perbaikan jalan, cuaca buruk, dan lain sebagainya.

Anda harus merencanakan rute pengiriman dengan cermat untuk menghindari jalur yang sering mengalami kemacetan. Selain itu, Anda juga harus memperkirakan waktu tempuh dengan mempertimbangkan kemungkinan kemacetan.

Kirim Barang ke Luar Kota Lebih Aman dengan Menjadi Mitra Driver Lalamove

Sering mengirim barang ke luar kota? Selain mengetahui masalah di jalan tol seperti di atas, Anda juga perlu dilindungi dengan asuransi kecelakaan untuk membantu meringankan saat terjadi hal yang tak diinginkan. 

Salah satu keuntungan menjadi Mitra Driver Lalamove adalah adanya jaminan perlindungan asuransi kecelakaan gratis saat menjalankan orderan. Tak hanya itu saja, pengiriman ke luar kota juga semakin untung karena potongan administrasi yang lebih kecil sehingga potensi yang didapatkan semakin besar. 

Daftar menjadi Mitra Driver Lalamove dengan download aplikasi Lalamove Driver. Cukup melengkapi persyaratan yang dibutuhkan, mengikuti training online, Anda sudah bisa mengambil orderan dalam dua hari.

Daftar Mitra Driver Lalamove Disini! 

 

Read more